Ilustrasi Rambut. ©shutterstock.com Merdeka.com – Memanjangkan rambut adalah usaha penuh kesabaran yang dilakukan sebagian besar orang. Rambut tumbuh rata-rata sekitar enam inci setiap tahun menurut The American Academy of Dermatology Association, tetapi seringkali pertumbuhan itu terasa lama, terutama ketika kebanyakan orang kehilangan rambut setiap hari.

Ada banyak faktor yang berkontribusi pada pertumbuhan rambut, tetapi salah satu yang paling kerap diabaikan adalah stimulasi fisik seperti memijat kulit kepala.

Ternyata memijat kulit kepala sendiri menggunakan beberapa bahan alami bernutrisi dapat membantu rambut Anda tumbuh lebih cepat yang kemudian membuat helaian rambut menjadi sehat dan lebat.

Berikut merdeka.com merangkum selengkapnya cara cepat memanjangkan rambut secara alami.

Lakukan Pijat Kulit Kepala untuk Merangsang Pertumbuhan
Cara cepat memanjangkan rambut secara alami yakni dengan memijat kulit kepala. Sama seperti tanah berkualitas baik yang penting untuk menumbuhkan tanaman dan bunga yang sehat, kulit kepala yang sehat adalah dasar untuk pertumbuhan rambut yang sehat.

Penelitian mendukung gagasan bahwa memijat kulit kepala memiliki efek menguntungkan pada hormon stres, tekanan darah, dan detak jantung, demikian menurut byrdie.com.

Mengonsumsi Protein

Sebagai cara cepat memanjangkan rambut, Anda tak selalu butuh nutrisi dari luar. Anda ternyata juga perlu memperhatikan apa yang Anda makan jika ingin memiliki rambut yang tebal dan indah.

Tahukah Anda bahwa makanan bisa membuat perbedaan yang besar untuk mempercepat pertumbuhan rambut? Kandungan nutrisi makanan bisa menjadi cara cepat memanjangkan rambut yaitu dengan mengonsumsi protein yang meliputi telur, kacang-kacangan, ikan, ayam, serta daging merah ke dalam menu diet seimbang Anda.

Menyisir Rambut Setiap Hari Selama 1 atau 2 menit
Salah satu cara cepat memanjangkan rambut adalah dengan menyisir rambut. Pastikan untuk menyisir kepala dengan lembut, jangan terlalu keras. Dengan menyisir rambut Anda perlahan-lahan sebanyak dua kali sehari, setidaknya selama dua menit akan merangsang sirkulasi darah di kulit kepala dan akan membuat penyebaran minyak alami merata di atas kulit kepala.

Sirkulasi darah yang sehat sangat penting bagi folikel rambut untuk bekerja secara efisien dan menumbuhkan rambut sehat yang baru. Namun jangan sekali-kali menyikat rambut pada saat basah, karena akan menyebabkan kerusakan pada rambut.

Gunakan sisir dengan gigi yang lebar atau gunakan sisir khusus dengan ujung yang bulat, halus dan tidak terasa sakit di kulit kepala. Lakukanlah setiap pagi dan malam untuk merangsang sirkulasi di kulit kepala Anda.

Periksa Konsumsi Obat

Menurut Bauman, ahli bedah restorasi rambut bersertifikat dan anggota dewan penasihat untuk World Trichology Society, ada banyak resep obat yang diketahui berhubungan dengan kerontokan rambut.

“Beberapa kategori obat yang biasa diresepkan yang dapat memperburuk kerontokan rambut termasuk antihipertensi (tekanan darah), kolesterol atau statin, penggantian hormon seperti tiroid, pengendalian kelahiran, testosteron, dan antidepresan tertentu,” katanya.

Untuk kehati-hatian, Anda harus selalu mendiskusikan efek samping ini dengan dokter sebelum berhenti obat apapun.

Kerontokan rambut berlebihan tentu tidak baik ketika Anda justru ingin memanjangkan rambut.

Lidah Buaya
Lidah buaya merupakan bahan alami pertama yang bisa menjadi cara cepat memanjangkan rambut. Dari dulu, khasiat lidah buaya untuk kesehatan rambut memang sudah tidak diragukan lagi. Kamu bisa menggunakannya setiap hari sebelum mandi pagi atau sore hari untuk membuat rambut cepat panjang.

Caranya, dengan mengambil gel lidah buaya dan kemudian mengoleskannya ke rambut dan kulit kepala secara merata. Biarkan selama kurang lebih satu jam hingga meresap. Setelah itu bilas dengan shampo hingga bersih.

Santan

Santan juga dipercaya mampu membuat rambut cepat panjang. Cara menggunakannya dengan mengoleskan santan ke seluruh rambut dan kulit kepala secara merata. Lalu diamkan selama 30 menit atau sampai kering. Setelah itu bilaslah dengan menggunakan sampo hingga bersih.

Putih Telur
Putih telur merupakan bahan alami berikutnya yang bisa membantu memanjangkan rambut dengan cepat. Hal ini dikarenakan putih telur mengandung protein yang bisa membantu mempercepat pertumbuhan rambut.

Caranya dengan mencampurkan putih telur dengan minyak zaitun atau minyak esensial. Kocok hingga berbusa lalu oleskan secara menyeluruh ke rambut dan kulit kepala sembari dipijat. Diamkan selama 10 menit, sebelum dibilas menggunakan air hingga bersih.

Meski terkesan sedikit menjijikkan, tetapi putih telur dipercaya mampu membantu mempercepat pertumbuhan rambut.

Minyak Zaitun

Minyak zaitun sudah dipercaya sejak dulu mampu membantu mengatasi masalah rambut rontok dan juga tipis. Dengan menggunakan minyak zaitun, kamu bisa memanjangkan rambut dengan cepat. Caranya hanya dengan mengoleskan minyak zaitun ke seluruh rambut sambil dipijat pijat. Lalu diamkan selama 40 menit dan bilas menggunakan air bersih.

Batasi Panas untuk Menjaga Rambut Tetap Sehat
Blow dryer dan styling iron tentu saja dapat merusak rambut Anda dengan membuatnya kering dan rapuh, yang dapat menyebabkan kerusakan dan panjang rambut lebih pendek.

Jika ingin mencoba menumbuhkan rambut dengan cepat, disarankan mengeringkan rambut Anda dengan udara dan menghindari alat panas. Jika Anda menggunakan alat panas, gunakanlah semprotan pelindung panas.

Jangan Keramas Setiap Hari

Keramas dua hingga tiga kali seminggu memungkinkan minyak alami Anda menembus rambut, sehingga memungkinkannya untuk menghidrasi dan memperbaiki dirinya sendiri,” jelasKen Paves, penata rambut selebriti di LA melansir dari goodhousekeeping.com.

Untuk rambut yang lebih tebal dan tampak lebih penuh dengan cepat, pilihlahformula berlabel “volumizing” atau “penebalan”.

[amd]