Resep ayam kecap merupakan salah satu resep kuliner Indonesia yang jadi favorit untuk dihidangkan di berbagai kesempatan. Proses memasak resep ayam kecap yang praktis berhasil menghadirkan cita rasa lezat dan gurih untuk resep olahan daging ayam satu ini. Meskipun didominasi oleh penggunaan kecap manis, nyatanya kuah atau saus yang melengkapi dari resep ayam kecap ini tetap bisa menghadirkan rasa yang seimbang dari ayam maupun bumbu-bumbu lainnya yang digunakan.

Dalam cara membuat ayam kecap, bahan-bahan yang cukup sering digunakan selain daging ayam dan kecap manis juga terbilang sederhana. Jika Anda ingin mencoba cara membuat ayam kecap di rumah, Anda hanya perlu mempersiapkan bahan tambahan seperti bawang bombay, bawang merah, jahe, dan lada. Namun, di luar bahan sederhana tersebut ada banyak juga variasi cara membuat ayam kecap yang bisa Anda coba. Berikut adalah beberapa resep ayam kecap yang praktis untuk dicoba di rumah.

1. Ayam kecap mentega
Resep ayam kecap mentegamerupakan salah satu variasi cara membuat ayam kecap yang populer. Ditumis menggunakan mentega sebagai pengganti minyakgoreng, menjadikan cara masak ayam kecap ini berhasil membuat tampilannya lebih berkilau dan juga harum. Tidak hanya itu, rasa gurihnya pun semakin melekat sesaat Anda melahapnya. Berikut adalah cara membuat ayam kecap mentega yang bisa Anda coba.

Bahan:

* 500 gr daging ayam
* 1 buah tomat
* 2 helai daun bawang
* 2 sdm mentega
* 250 ml air
* 2 siung bawang putih
* 2 butir bawang merah
* 1/2 butir bawang bombay
* 5 sdm kecap manis
* 2 sdm saus tiram
* 1 sdm saus tomat
* 2 sdm minyak wijen
* 1/2 sdt lada bubuk
* 1 sdm kecap inggris

Cara masak ayam kecap mentega:

1. Dalam membuat ayam kecap mentega di rumah, pertama Anda perlu mempersiapkan wadah untuk membuat bumbu ayam kecap mentega terlebih dahulu dengan cara campur saus tiram, saus tomat, kecap manis, kecap inggris, lada bubuk, dan minyak wijen. Aduk hingga bumbu ayam kecap mentega merata
2. Selanjutnya, masukkan daging ayam yang sudah dicuci bersih dan dipotong sesuai selera ke dalam wadah bumbu secara satu per satu. Lumuri hingga seluruh permukaan tertutup secara merata dan diamkan kurang lebih selama 20 menit
3. Setelah 20 menit berlalu, panaskan wajan atau penggorengan untuk lelehkan mentega. Setelah mentega meleleh dan agak panas, segera tumis bawang merah, bawang putih, dan bawang bombay hingga harum
4. Setelah tumisan bawang harum dan layu, masukkan daging ayam berbumbu dan tambahkan air ke dalam wajan. Masak dengan api sedang. Aduk sesekali agar bumbu merata hingga air menyusut dan mengental
5. Setelah mengental, cek kematangan ayam dengan cara menusuk menggunakan tusuk gigi atau garpu. Jika sudah berwarna putih, maka ayam kecap mentega siap dihidangkan.

2. Ayam kecap saus tiram
Bumbu ayam kecap lainnya yang cukup jadi favorit untuk melengkapi hidangan adalah saus tiram. Bumbu ayam kecap satu ini menambah cita rasa gurih yang menggugah selera siapa saja yang menghirup aromanya. Berikut cara membuatnya

Bahan:

* 500 gr daging ayam
* 1/2 buah jeruk nipis
* minyak goreng untuk menumis
* 1/2 bawang bombai
* 50 ml saus tiram
* 50 ml kecap manis
* 100 ml air

Cara masak ayam kecap saus tiram:

* Langkah sederhana membuat ayam kecap saus tiram dimulai dengan mencuci bersih dan memotong daging ayam sesuai selera. Selanjutnya, keringkan terlebih dahulu
* Setelah daging ayam kering, goreng ayam sebentar hingga setengah matang lalu tiriskan
* Jangan ganti semua minyak bekas ayam goreng. Sisihkan sedikit untuk menumis bawang bombay yang dicampur dengan saus tiram, kecap manis. Setelah bawang bombay layu dan harum tambahkan air secukupnya
* Selanjutnya, masukan ayam daging ayam ke dalam wajan berisi bumbu. Aduk perlahan lalu tutup wajan agar panasnya merata dan membuat bumbu ayam kecap saus tiram merata sampai ke dalam
* Setelah bumbu atau kuah ayam kecap sudah mengental dan menyusut, peras air lemon secukupnya dan aduk perlahan lalu siap dihidangkan

3. Ayam kecap suwir
Salah satu hal yang mungkin mengganggu dalam memakan ayam kecap adalah memisahkan daging dari tulangnya. Namun, Anda bisa mengatasi tersebut dengan cara masak ayam kecap suwir. Untuk membuat resep ini, Anda memerlukan ayam bagian dada untuk proses suwir yang mudah. Berikut bahan yang perlu dipersiapkan dan cara membuatnya yang praktis.

Bahan:

* 500 gr daging ayam bagian dada
* 5 butir bawang merah
* 2 siung bawang putih
* 3 buah cabai merah
* 2 buah cabai rawit
* 1 butir kemiri
* 1 ruas lengkuas
* 1 batang serai
* 1 lembar daun salam
* 2 lembar daun jeruk
* 1 sdt garam
* 1/2 sdt gula pasir
* kecap manis secukupnya
* lada bubuk secukupnya
* kaldu bubuk secukupnya
* air secukupnya

Cara masak ayam kecap suwir:

* Untuk mengolah ayam kecap suwir, pertama Anda bisa merebus atau mengukus daging ayam terlebih dahulu hingga empuk. Lalu tiriskan dan goreng sejenak hingga kulitnya kering dan renyah. Dinginkan sejenak lalu, suwir sesuai selera.
* Selanjutnya, haluskan semua bumbu menggunakan blender berisi bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit, kemiri, serai, garam, dan gula pasir
* Setelah bumbu halus siap, panaskan wajan dengan minyak goreng. Tumis bumbu halus hingga harum. Lalu, tambahkan lengkuas yang sudah digeprek. Tambahkan daun salam dan daun jeruk dalam wajan
* Setelah bumbu harum dan berubah warna sedikit coklat, masukkan ayam suwir. Aduk hingga seluruh bumbu meresap ke dalam daging ayam yang sudah disuwir
* Lanjutkan dengan menambahkan air, kecap, lada bubuk, dan kaldu bubuk. Aduk sesekali agar bumbu merata dan meresap. Masak di atas api sedang hingga air menyusut
* Setelah air menyusut dan mengental, ayam kecal suwir bisa Anda hidangkan untuk keluarga

Berikut adalah 3 variasi resep ayam kecap yang bisa Anda coba dengan praktis di rumah. Untuk inspirasi dan rekomendasi resep lezat lainnya. Mulai dari resep hidangan utama, hidangan pembuka, hingga penutup yang praktis. Temukan resep hidangan favorit lainnya di sini.