Saat ini hampir setiap orang melakukan interaksi menggunakan alat elektronik, seperti handphone, laptop dan gadget lainnya. Karena itu, saat ini banyak orang yang mengalami gangguan penglihatan salah satunya mata minus.Mata minus atau miopi merupakan kondisi saat mata tidak bisa melihat benda dengan jelas dari jarak yang jauh. Mata minus ini terjadi saat bayangan jatuh di depan retina mata dan diakibatkan kornea mata terlalu melengkung karena panjang bola mata atau lensa pada mata terlalu tebal. Hal ini tentunya akan mengganggu kenyamanan untuk melakukan kegiatan aktivitas harian kamu. Karena penglihatan jadi buram dan harus menyipitkan sebagian mata agar dapat melihat objek dengan jelas. Nah, kali ini Beautynesia bakal kasih tau cara alami untuk mengurangi mata minus untuk kamu, Ladies! Apa aja ya caranya?

Terapi Menggunakan Lilin

Foto: Istimewa Ini merupakan cara tradisional yang bisa kamu terapkan untuk mengurangi minus mata kamu. Cara terapinya, nyalakan lilin kemudian tatap cahaya di lilin selama kurang lebih 5-10 menit. Saat menatap cahaya pada lilin, sebisa mungkin mata kamu tidak berkedip dan lakukan sampai air mata menetes. Jika air mata kamu sudah menetes, lebih baik hentikan lalu ulangi cara yang sama di esok harinya. Cara ini dipercaya ampuh untuk menyembuhkan mata minus dengan cepat.

Senam Mata

Foto: Istimewa Cara selanjutnya untuk mengurangi mata minus dengan cara senam mata yang dilakukan dengan menggoyangkan bola mata ke kiri dan ke kanan, lalu berputar dan kedipkan mata hingga 100 kali. Tak hanya mengurangi mata minus, Cara ini juga bisa membersihkan dan melumasi biji mata dan jangan lupa lakukan dengan rutin ya!

Konsumsi Vitamin Mata

Foto: Istimewa Selain melakukan cara-cara di atas, kamu juga perlu memerhatikan asupan tubuh kamu. Ada baiknya, kamu konsumsi makanan yang mengandung vitamin A,C,E dan zinc. Makanan yang bisa kamu konsumsi berupa sayuran seperti wortel dan buah-buahan seperti pepaya yang mengandung vitamin A dan baik untuk kesehatan mata.

Rutin Mengonsumsi Wortel

Foto: Istimewa Wortel merupakan salah satu sayuran yang sudah dikenal sebagai pengobatan yang alami untuk mengurangi mata minus. Kandungan dalam wortel itu terdapat beta-karoten yang dibutuhkan tubuh untuk memproduksi vitamin A. Dalam sehari kamu konsumsi dua gelas jus wortel selama satu bulan agar bisa mengurangi mata minus.

Daun Sirih

Foto: Istimewa Masih banyak orang belum mengetahui, bahwa kandungan dalam daun sirih bermanfaat untuk mengurangi mata minus. Karena, daun sirih kaya akan minyak esensial, seperti eugenol, kavikol, sineol dan kadinen. Tak hanya itu, minyak esensial dalam daun sirih juga terdapat kandungan zat samak, gula, seskuiterpen dan pati. Ada dua cara yang bisa kamu lakukan, yang pertama tempelkan daun sirih yang sudah dicuci bersih ke mata kamu saat sebelum tidur lalu lepaskan saat bangun tidur.

Kedua, rendam mata di dalam air daun sirih lalu coba buka mata beberapa kali agar air daun sirih dapat masuk ke dalam mata. Lakukan cara ini selama 30 menit setiap hari.