VIVA–Cara cek nomor 3 sangat beragam dan sangat mudah. Buat kamu yang belum mengetahui cara cek nomor 3, wajib simak artikel ini karena akan membahasnya secara tuntas. Selain itu, juga akan membahas keunggulan kartu 3 yang sangat beragam dan menarik.

Menjadi salah satu pengguna layanan provider 3, kamu tentu telah terbiasa dengan berbagai layanan yang diberikan perusahaan telekomunikasi yang satu ini. Sebagai perusahaan yang telah memberikan layanan selama belasan tahun dan memiliki jumlah pelanggan yang cukup besar, 3 sangat memperhatikan berbagai fitur yang ada di dalam layanan mereka. Hal ini menjadi bukti nyata bahwa perusahaan ini selalu berupaya untuk selalu memanjakan para pelanggan setianya.

Tak hanya sekedar mengisi pulsa atau melakukan pengecekan sisa pulsa saja, provider 3 juga menyediakan fitur mudah bagi kamu untuk melakukan pengecekan nomor kartu 3 yang kamu gunakan. Hal ini tentu sangat penting, jika sewaktu-waktu kamu lupa dan membutuhkan nomor tersebut di saat-saat darurat.

Kebiasaan lupa nomor sudah sangat lumrah terjadi. Namun kamu tak perlu khawatir jika nomor 3 kamu lupa. Karena bisa di cek untuk mengetahui nomor 3 kamu. Berikut adalah beberapa cara cek nomor 3 yang sangat lazim dilakukan, jika sewaktu-waktu kamu membutuhkan layanan tersebut:

Cara cek nomor 3
1. Cara Cek Nomor 3 Lewat Dial-Up
Cara cek nomor 3 via dial-up adalah paling umum digunakan. Hal ini dikarenakan cara cek nomor 3 lewat dial-up terbilang cukup simpel dan mudah. Kamu hanya perlu menekan sejumlah nomor melalui smartphone kamu dan bisa mengetahui nomor kartu 3 milik kamu dengan begitu cepat. Berkut cara cek nomor 3 via dial-up:

* Cara pertama kamu bisa mengetik *111*1# dan lanjutkan dengan menekan Ok / Yes. Dalam hitungan detik, layar ponsel kamu akan menunjukkan nomor kartu 3 yang kamu gunakan. Tak hanya sekedar informasi mengenai nomor kartu kamu saja, namun layar ponsel kamu juga akan memberikan informasi penting lainnya, seperti sisa pulsa dan masa aktif kartu 3 yang kamu gunakan.
* Cara kedua yaitu dengan mengetik *123*2*1*1# dan lanjutkan dengan menekan Ok / Yes. Hampir sama dengan cara pertama di atas, dengan menekan angka-angka ini pada smartphone kamu, maka kamu bisa mendapatkan beragam informasi mengenai kartu kamu dengan waktu yang singkat, termasuk nomor kartu yang kamu gunakan.

2. Cara Cek Nomor 3 dengan Menggunakan Aplikasi Bima Tri
Di era digital ini memang sangat menguntungkan banyak orang dari segi apapun. Cara cek nomor 3 juga bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi yang diberi nama aplikasi Bima Tri. Aplikasi yang satu ini bisa menjadi pilihan yang sangat tepat untuk kamu karena gratis, hanya dibutuhkan paket data saja. Berikut cara cek nomor 3 dengan menggunakan aplikasi Bima tri:

* Pertama, download Aplikasi Bima Tri melalui smartphone kamu terlebih dahulu. Kamu bisa mendapatkan aplikasi ini di Google Play, Opera Mobile Store, AppStore, AppWorld, Windows Phone Store, dan juga dan menyesuaikan salah satunya dengan jenis smartphone yang kamu gunakan.
* Ketika aplikasi ini sudah terpasang pada smartphone dan sudah login, maka nomor 3 kamu juga akan terpampang pada profil kamu di aplikasi tersebut.

3. Cara Cek Nomor 3 dengan Menggunakan Layanan Operator
Cara cek nomor 3 selanjutnya bisa menggunakan layanan operator. Sebagaimana layanan standar yang diberikan oleh setiap provider di Indonesia, 3 juga memiliki bantuan operator yang dapat kamu gunakan untuk menanyakan berbagai informasi yang ingin kamu ketahui, termasuk informasi mengenai nomor kartu 3 kamu.

Layanan ini bisa kamu akses dengan menghubungi nomor 123 melalui smartphone kamu. Biasanya staf yang bertugas akan segera membantu dan memberikan informasi yang kamu butuhkan. Untuk layanan operator ini, 3 menerapkan tarif telepon standar bagi para pelanggannya, jadi pastikan kamu memiliki pulsa yang cukup saat membutuhkan layanan yang satu ini.

Dengan menghubungi layanan operator akan menjadi pilihan yang tepat, jika ternyata kamu memiliki keluhan atau bahkan membutuhkan informasi lainnya secara bersamaan.

4. Cara Cek Nomor 3 Melalui SMS
Untuk menggunakan cara ini, kamu harus memastikan bahwa smartphone kamu memiliki pulsa yang cukup untuk melakukan pesan singkat atau SMS (Short Message Service). Berikut cara cek nomor 3 melalui SMS:

* Pilih ke menu fitur SMS dalam ponselmu dan ketik Info (spasi) data.
* Kemudian ketik pada nomor tujuan ke 234.
* Tekan tombol kirim.
* Selanjutnya, kamu akan mendapatkan pesan singkat berupa nomor operator 3 milik kamu beserta sisa pulsa dan masa berlaku nomor tersebut.
* Setelah itu, catat nomor operator tersebut atau mengambil tangkapan layar. Simple bukan?

5. Cara Cek Nomor 3 Melalui Laman Resmi 3
* Kunjungi alamat laman resmi 3 pada /login
* Pada pilihan yang bertuliskan “Login dengan sosial media atau email”, kamu dapat memilih salah satu media sosial yang pernah kamu hubungkan sebelumnya. Apabila kamu lupa, lebih baik ingat-ingat kembali ya.
* Kemudian masuk atau login dengan sosial media yang telah kamu pilih tersebut.
* Jika sudah berhasil masuk atau login, kamu akan memperoleh informasi yang berkaitan dengan nomor 3 milikmu.
* Setelah itu, catat nomor operator tersebut atau mengambil tangkapan layar. Lalu, kamu dapat menekan tombol kembali.

1. Masa Aktif Internet Lebih Panjang
Tak banyak provider yang memberikan kepuasan soal masa aktif. Jika kamu menggunakan kartu Tri, maka masa aktif internet yang didapatkan lebih panjang dibanding dengan provider lainnya. Kamu pun bisa membeli paket internet yang sesuai kebutuhan.

2. Masa Aktif Kartu juga Lebih Panjang
Ketika isi ulang pulsa, masa aktif kartu otomatis akan diperpanjang. Namun, kebanyakan operator di Indonesia hanya menambah masa aktif tiga sampai 5 hari saja untuk pulsa terendah.Berbeda dengan kartu 3, sama seperti masa aktif internet, Tri akan menambahkan masa aktif kartu yang lebih panjang dibanding dengan operator lainnya. Keuntungan ini membuat kamu tetap bisa menggunakan kartu meskipun pulsa tidak terlalu banyak.

3. Menyediakan Layanan Hutang Pulsa
Kebelet beli pulsa tapi duit menipis? Kartu tri bisa menjadi solusi. Provider tri menyediakan layanan hutang pulsa. Kamu bisa mendapatkan layanan ini dengan mengirim sms, melalui kode dial atau dengan aplikasi Bima+. Cara mendapatkan layanan ini sangat mudah, kamu hanya perlu memenuhi syarat dan ketentuannya saja.

4. Akumulasi Paket Internet
Masa aktif sudah panjang, kamu juga akan mendapatkan paket internet yang terakumulasi. Beda dengan operator lainnya di mana paket internet kamu akan langsung hangus ketika masa aktifnya sudah habis. Selama kamu menggunakan Tri dan membeli paket internet sebelum masa aktif habis, maka paket sebelumnya akan terakumulasi. Dijamin kuota kamu nggak akan kehabisan karena akan bertambah banyak jika ada sisa sebelumnya.

5. Kecepatan Internet yang Stabil
Kelebihan menggunakan tri lainnya yaitu internet yang stabil. Kamu tak akan dikecewakan dengan kecepatan internet ketika menggunakan Tri.

6. Sediakan Aplikasi Bima+ Aplikasi
Saat ini, hampir semua operator menawarkan aplikasi yang memudahkan pelanggan mendapatkan layanan. Tri telah meluncurkan aplikasi Bima+ yang dapat diakses oleh pengguna. Dengan aplikasi Bima+ kamu bisa bayar pulsa, beli pulsa, cek pulsa, beli paket internet dan lainnya. Kamu bahkan dapat mencari favorit kamu lagi dan mengonversinya ke RBT.

7. Tawarkan banyak promosi
Promosi merupakan salah satu daya tarik, memberikan kepuasan kepada pengguna operator. Tri sering melakukan promosi yang menyasar berbagai kalangan, khususnya pelajar.

Demikianlah informasi mengenai cara cek nomor 3 yang super simpel dan cepat, lengkap dengan keuntungan menggunakan kartu 3. Semoga artikel ini bermanfaat.