Meski terdengar sederhana, ternyata cara menggunakan tespek atau test pack yang kurang tepat bisa membuat hasilnya jadi kurang akurat.

Alat tespek diketahui bekerja dengan cara mendeteksi keberadaan hormon human chorionic gonadotropin (hCG) dalam air seni atau urine.

Nah, hormon ini hanya akan ada jika sel telur yang telah dibuahi menempel di dinding rahim.

Kadarnya pun akan meningkat seiring bertambahnya usia kehamilan.

Penggunaan alat tes kehamilan ini mempunyai keakuratan sebesar 99 persen lo!

Meski begitu, hasil test pack yang tidak akurat bisa saja terjadi.

Untuk itu, penting mengetahui cara menggunakan test pack yang tepat agar hasilnya akurat.

3 Jenis Tespek yang Umum Digunakan
Setidaknya, sebelum mengetahui cara menggunakan tespek dengan benar, terdapat tiga jenis test pack yang digunakan untuk mendeteksi kehamilan.

Ketiga jenis test pack yang perlu kamu ketahui antara lain :

1. Test Pack Strip
Alat deteksi kehamilan berupa strip plastik yang digunakan dengan cara mencelupkannya ke dalam wadah berisi urine selama 5-10 detik.

2. Pregnancy Cassette Test
Alat tes kehamilan berupa stick yang digunakan dengan cara meneteskan urine pada alat tersebut.

Pertama, tampung urine ke dalam wadah yang bersih, kemudian sedot urine menggunakan pipet yang telah disediakan pada kemasan.

Setelah itu, teteskan urine di atas penampungan urine pada stick.

3. Test Pack Digital
Alat ini memiliki bentuk berupa stick dengan ujungnya yang dapat dipasang strip untuk menyerap urine.

Cara menggunakan test pack digital sama seperti test pack strip.

Hanya saja, test pack ini bisa digunakan berulang dengan cara mengganti strip di dalamnya.

Cara Menggunakan Tespek yang Tepat
1. Baca Cara Penggunaannya
Setelah kamu membeli alat tes kehamilan, pastikan kamu membaca cara penggunaannya.

Beberapa alat test pack mungkin akan memintamu untuk menghindari beberapa jenis makanan atau kegiatan terlebih dahulu.

Jika kamu sudah menggunakannya, tunggulah beberapa saat untuk mendapatkan hasil yang akurat.

Alat ini akan mendeteksi level hormon hCG atau human chorionic gonadotropin pada air seni.

Jumlah hormon akan meningkat dengan cepat setelah terbentuk, bahkan hanya beberapa minggu selepas sel telur menempel di dinding rahim.

Saat hormon hCG sudah terdeteksi, alat tes kehamilan akan menunjukkan hasil tes positif.

2. Pilih Waktu yang Tepat
Banyak yang menganjurkan untuk melakukan tes kehamilan ini di pagi hari.

Sebab, pada waktu tersebut, air seni mengandung hormon hCG yang cukup tinggi.

Namun, kamu tetap bisa menggunakan alat tes kehamilan ini kapan pun.

Biasanya kehamilan akan terdeteksi sekitar 21 hari atau tiga minggu setelah melakukan hubungan seksual.

Setidaknya, gunakan tespek satu hari setelah kamu merasa telah terlambat menstruasi.

Jika hasilnya negatif, bisa jadi karena hormon hCG belum terlalu tinggi sehingga tidak terdeteksi.

Kamu bisa mencobanya kembali setelah tiga sampai lima hari jika belum mendapatkan menstruasi.

3. Mengumpulkan Sampel Urine
Sampel urine atau air seni menjadi komponen yang digunakan untuk mengetahui kehamilan.

Kamu harus mengumpulkan sampel air seni ini di dalam sebuah wadah.

Namun, ada pula cara menggunakan tespek yang bisa ditetesi secara langsung.

Sebaiknya, sampel urine yang dikumpulkan adalah pancaran urine tengah.

Ini berarti kamu harus membuang pancaran awal urine dan menampung pancaran urine tengah, dan membuang pancaran terakhir.

4. Tunggu Hasil Muncul
Jika kamu telah selesai menggunakannya, maka langkah berikutnya adalah menunggu hasil tes.

Kamu bisa meletakkan test pack pada tempat yang kering dan rata.

Setelahnya, pastikan bagian yang menunjukkan hasil tes menghadap ke atas.

Untuk mengetahui kehamilan, biasanya kamu akan memerlukan waktu sekitar lima menit untuk melihat hasilnya.

Namun, beberapa alat tes kehamilan biasanya mengharuskan kamu menunggu sekitar 10 menit.

Dalam prosesnya, biasanya akan ada perubahan warna yang terjadi saat urine terserap.

Biasanya perubahan warna ini adalah pertanda cara menggunakan tespek berhasil dilakukan dan hasilnya valid.

5. Memeriksa Hasil Tes Kehamilan
Setelah menunggu beberapa saat, kini kamu bisa melihat hasil dari penggunaan alat tes kehamilan.

Jika kamu hamil, maka ada beberapa tanda, bentuk, atau simbol yang terlihat pada test pack.

Misalnya seperti garis dua berwarna merah muda atau biru.

Selain itu, bisa jadi terdapat tanda berwarna merah berbentuk tanda tambah atau tanda kurang.

Atau mungkin terjadi perubahan warna tertentu pada alat.

Beberapa hal tersebut bisa jadi salah satu tanda kehamilan yang sedang kamu alami.

Itulah beberapa cara menggunakan tespek yang bisa kamu coba untuk mengetahui kehamilan.

Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti.

Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Vivaldi Residence hanya di