Sebenarnya ada banyak sekali aplikasi yang bisa digunakan untuk mengembalikan foto yang terhapus. Beberapa diantaranya akan saya ulas di artikel ini.

Selain untuk merecovery foto yang terhapus, juga bisa digunakan untuk memulihkan foto dan gambar yang rusak di laptop, smartphone atau ponsel, flashdisk dan perangkat penyimpanan lain.

Sayangnya, sebagian besar aplikasi tersebut berbayar. Ada sih versi gratis, namun dengan fitur dan opsi recovery yang terbatas.

Jadi, apabila anda secara sengaja atau tidak menghapus foto atau gambar di SD Card, USB Flash Drive atau Memori card bisa manfaatkan alat di bawah ini.

Bukan hanya tiga tempat penyimpanan diatas, beberapa tools juga bisa digunakan untuk mengembalikan foto yang terhapus di Android, iOS serta hard drive komputer.

Lantas, apakah benar suatu file, foto misalnya, sudah terhapus di perangkat bisa dikembalikan? Tentu saja bisa.

Alasannya apa? Karena saat foto atau gambar itu dihapus atau terhapus, file tersebut tidak benar-benar hilang. Artinya, file tersebut masih ada dalam sistem dalam bentuk data mentah.

Tapi tidak ada jaminan kalau foto-foto tersebut bisa dipulihkan seperti biasa. Terlebih jika alat penyimpanan file itu sudah di format.

Disisi lain, jika mencari keyword tools recovery foto terbaik saat ini di Google, muncul ribuan hasil keuri pencairan yang secara langsung memberikan rekomendasi tentang tools recovery foto terbaik.

Jika jeli, anda pasti tahu kalau sebagian besar aplikasi yang direkomendasikan itu berupa shareware.

Dengan kata lain, para pengembang memanfaatkan tools tersebut bukan untuk mencari file yang terhapus tetapi untuk memperoleh pendapatan.

Jadi, jika ada foto penting yang terhapus permanen, mau tidak mau harus mengeluarkan kocek untuk bisa mengembalikan file tersebut.

Sekalipun tidak ada jaminan apakah file itu bisa dikembalikan karena bisa saja file mentahnya sudah terhapus sepenuhnya.

Apabila tak mau keluarkan biaya untuk menggunakan tools sekali pakai atau untuk mengembalikan foto dan gambar yang terhapus, dibawah ini sudah saya susun beberapa tools terbaik menurut saya, yang fungsi dasarnya untuk merecovery foto dan gambar.

Selain beli versi pro, anda juga bisa dapat akses ke fitur khusus di aplikasi dengan memberikan donasi ke developer.

Jadi tidak ada paksaan. Tergantung diri sendiri. Dan anda tidak perlu daftar apabila mau pakai aplikasi ini.

Dan untuk anda yang sedang mencari aplikasi recovery foto, cara mengembalikan foto yang terhapus di android, cara mengembalikan foto yang terhapus permanen, aplikasi recovery foto PC, aplikasi mengembalikan foto yang terhapus lama atau aplikasi mengembalikan foto yang terhapus gratis, simak artikel ini sampai habis.

Oh iya, jika mau pakai tools dibawah ini, baiknya keluarkan dulu kartu memori atau menghubungkan perangkat dengan USB.

Misalnya begini, apabila anda ingin mengembalikan foto yang terhapus di kamera, maka anda harus keluarkan dulu SD Cardnya.

Setelah itu, pakai alat bantu untuk membaca file yang tersimpan di perangkat atau card reader.

Perhatikan, apabila file yang terhapus tadi sudah tertimpa atau tertindih dengan file baru, yang juga sudah terhapus, ada kemungkinan foto atau gambar tersebut tak bisa dipulihkan lagi.

Tanpa perlu berlama-lama, berikut disajikan 6+ aplikasi mengembalikan foto yang terhapus permanen.

Alat apa saja itu? Pasti penasaran kan? Berikut daftarnya untuk anda.

1. PC Inspector Smart Recovery
PC Inspector Smart Recovery adalah satu dari beberapa alat yang sering saya gunakan untuk mengembalikan gambar atau foto yang terhapus di komputer atau USB.

Secara khusus, tools satu ini dirancang untuk memulihkan gambar digital di sebagian besar hard drive.

Entah itu Kartu memori [Memory card], USB flash drive [flash disk], hard drive komputer, drive mikro bahkan bisa digunakan untuk memulihkan sejumlah gambar dari kamera digital langsung.

Jika gambar atau foto tersebut rusak, bisa juga gunakan alat ini. Karena tersedia opsi pemulihan untuk beberapa format gambar dan video sekaligus seperti JPG, PNG, MP4 dan MOV.

Pada kamera, PC Inspector Smart Recovery bisa memulihkan beberapa file digital dari kamera untuk merk berbeda seperti Fuji, Ricoh, Olympus, Minolta dan Nikon.

Baca Juga : 8+ Situs dan Aplikasi Menulis yang Menghasilkan Uang Oh iya, ada dua metode inspeksi jika pakai tools ini yakni Inspeksi Cepat dan Lambat, yang bisa dipilih secara situasional.

Jika sedang terburu-buru, pengguna bisa pakai mode inspeksi cepat. Jika tidak, maka bisa pakai mode inspeksi lambat.

Saran saya, jika file yang hendak direcovery itu ukurannya besar dan jumlahnya banyak serta tersimpan di tempat penyimpanan yang banyak foldernya, sebaiknya pakai fitur inspeksi cepat.

Untuk model inspeksi lambat biasanya digunakan untuk memindai secara mendalam gambar-gambar atau file apa saja yang sudah terhapus di perangkat sepenuhnya.

Alat ini juga dikembangkan oleh developer yang sama dengan Smart Revocery yang cukup populer untuk mengembalikan data-data computer yang terhapus di Android.

Lantas, apakah alat ini kompatibel dengan Windows? Tentu saja. Anda bahkan bisa menggunakannya di Windows XP, termasuk juga di Vista 7 dan 8.

Jika tertarik menggunakannya, langsung unduh PC Inspector Smart Recovery dari situsnya langsung dengan cara klik tautan ini.

2. Zero Asumption Digital Image Recovery
Zero Asumption Digital Image Recovery adalah alat recovery foto yang cukup populer di kalangan praktisi digital.

Hanya saja, banyak pengguna yang beralih ke tools lain karena proses pemindaian file digital yang terhapus pakai alat ini cukup lambat.

Meski demikian, tools ini sangat teliti dan detail dalam pemindaian. Sehingga butuh waktu berjam-jam hanya untuk memindai flash disk atau memory card 4GB [berdasarkan pengalaman sendiri sih].

Meski lambat, ada kemungkinan tools ini dapat menemukan gambar yang mungkin tidak dapat dipindai atau ditemukan tools yang lain.

Zero Asumption Digital Image Recovery juga dapat mendeteksi file yang terhapus dengan format gambar yang berbeda seperti TIFF, JPG, CRW, WAV, MOV, dan GIF.

Juga mudah digunakan. Hanya perlu beberapa perintah sederhana dan izin agar proses recoverynya berjalan.

Di versi baru, ZADIR sudah bisa digunakan untuk memulihkan foto atau gambar gambar di tempat penyimpanan berbeda, termasuk juga di partisi komputer.

Juga sudah tersedia peta volume grafis dan opsi pemulihan data apakah untuk foto dan gambar saja atau file khusus lain, MS. Word misalnya di memori bad sector.

Serta opsi filter ukuran file, tanggal dan format konversi yang dapat di konfigurasi sebelum menggunakannya.

Jika tertarik menggunakan tools yang satu ini, klik disini untuk download aplikasi Zero Asumption Digital Image Recovery.

3. AnyFound Photo Recovery Free Edition
Sebelum menggunakan dua tools diatas untuk mengembalikan data atau file yang terhapus di komputer, saya sering pakai situs AnyFound Photo Recovery Free Edition.

Namun karena versi aplikasinya sudah rilis, maka pengguna tidak perlu lagi buka browser untuk akses situs resminya.

Mungkin karena sudah jarang di buka karena versi apknya sudah ada, situsnya ditutup oleh pengembang.

Dan anda bisa pakai AnyFound Photo Recovery Free Edition untuk mengembalikan foto atau gambar yang terhapus dalam format berbeda entah itu BMP, JPG, GIF, PNG, PSD, TIFF, WMF, EMF, PSP dan ICO.

Juga tersedia opsi inspeksi pada partisi PC supaya proses pemindaiannya lebih fokus dan teliti ke satu tempat penyimpanan sekalipun perangkat tersebut sudah rusak atau terformat.

Aplikasi ini kompatibel dengan sistem operasi Windows. Jika anda menggunakan di Windows 10, program ini akan meminta anda untuk mengekstrak dulu dengan Universal Extractor agar anda bisa pakai versi portabelnya.

Jika tertarik menggunakan AnyFound Photo Recovery Free Edition, klik disini untuk mengunduhnya secara gratis.

4. PhotoRecover.NET
Sebenarnya PhotoRecover.NET dikembangkan oleh salah seorang fotografer kawakan yang kesal karena banyak aplikasi shareware yang mahal dan berbayar hanya untuk mengembalikan foto dan gambar yang terhapus sekali saja.

Program ini pada dasarnya dirancang khusus untuk mengembalikan foto dan gambar yang terhapus di berbagai perangkat seperti memori Card, memori kamera, Flash disk dan lain sebagainya.

Hanya saja, tools ini hanya bisa digunakan untuk mengembalikan foto atau gambar yang terhapus dengan format JPEG.

PhotoRecover.NET kompatibel dengan berbagai versi Windows. Kelemahannya, agar framework aplikasi ini dapat berjalan dengan baik butuh koneksi internet.

Tertarik pakai tools satu ini? Jika iya, klik tautan ini untuk mengunduh versi apk resminya.

5. PhotoRec
PhotoRec sebenarnya dibundel dengan berbagai tools pemulihan drive atau partisi yang rusak dengan TestDisk.

Kombinasi ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan pemindaian file-file sampah yang terhapus. Disisi lain, dengan bundel tersebut proses inspeksi data akan lebih detail.

Salah satu kelebihan dari PhotoRec adalah kemampuannya memulihkan foto, gambar atau data lain di berbagai perangkat berbeda seperti FAT, NTFS, exFAT, Linux ext2/3/4 dan HFS+.

Cara kerjanya sederhana, dimana PhotoRec harus memindai dulu semua data yang terhapus di satu tempat penyimpanan entah itu foto, gambar, film, video, audio, dokumen dan lain sebagainya.

Kalau tujuan anda hanya untuk cari file atau foto yang terhapus, bisa atur filter pencarian di file options supaya tools ini hanya bisa memindai gambar atau foto saja.

PhotoRec atau testdisk ini sebenarnya merupakan aplikasi portabel sehingga dapat digunakan di semua sistem operasi baik itu di Windows, DOS, WIN 9x, Linux dan Mac OS X.

Tertarik pakai aplikasi ini untuk mengembalikan foto yang terhapus? Jika iya, langsung download PhotoRec di tautan ini.

6. MjM Free Photo Recovery
MjM Free Photo Recovery adalah salah satu tools yang cukup populer di kalangan perusahaan kamera dan fotografer.

Bahkan beberapa perusahaan sering melakukan testing untuk mengetahui apakah program di kamera memungkinkan pemilik untuk mengembalikan file yang terhapus secara sengaja atau tidak.

Dengan demikian, tools ini adalah tools premium dan eksklusif. Syukurlah, beberapa tahun lalu, MjM Free Photo Recovery secara resmi dirilis untuk publik dengan gratis.

Sayangnya, alat ini hanya bisa digunakan untuk memulihkan foto atau gambar yang terhapus dalam format JPG saja.

Disisi lain, sekalipun hanya mendeteksi satu format file saja, namun alat ini dapat digunakan untuk memindai berbagai perangkat termasuk hard drive komputer.

MjM Free Photo Recovery juga kompatibel dengan berbagai sistem operasi, termasuk juga di Windows.

Jika tertarik menggunakan tools yang satu ini, klik disini [Linknya sudah broken] untuk mendownload apknya.

Penutup
Salah satu alasan mengapa seseorang ingin mengembalikan gambar atau file yang rusak adalah karena file tersebut sangat penting yang secara tidak sengaja terhapus.

Jika anda dalam kondisi ini, satu-satunya jalan untuk merecovery file tersebut adalah dengan menginstal aplikasi yang memungkinkan anda untuk mengembalikan gambar atau foto yang terhapus.

Jika punya tambahan, masukkan atau mungkin pertanyaan lain terkait dengan postingan ini bisa tinggalkan di kolom komentar.

Demikian artikel tentang 6 aplikasi mengembalikan foto yang terhapus. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk anda. ***