Ulasan kali ini tentang cara membuka pola hp Xiaomi akibat lupa kata sandi atau password dan juga karena layar hp Xiaomi atau Redmi yang terkunci. Yang mana cara buka pola hp Xiaomi yang lupa ini dapat diterapkan pada hp Xiaomi 4A, Xiaomi Redmi 3S, Redmi Note 3, Xiaomi Redmi 2, Redmi Note 4, Xiaomi Mi A1, hp Redmi 7, Redmi 8A, Redmi Go, Redmi 3, serta hp Xiaomi terbaru lainnya.

Nama Xiaomi memang sudah berkibar di seluruh dunia sebagai salah satu brand smartphone dengan spesifikasi tinggi dan harga terjangkau. Apabila kamu juga menggunakan smartphone yang satu ini dan lupa dengan pola sandi, maka ada banyak sekali cara penyelesaiannya. Bisa dikatakan jumlah metode penyelesaian jauh lebih banyak daripada brand smartphone lain.

Kamu bisa tetap tenang, meskipun tidak dapat membuka HP akibat kelupaan pola. Bukan hanya Kamu yang pernah mengalami hal ini dan saat sudah bisa membuka kembali HP kamu, berusahalah untuk tidak mengulangi kelupaan pola sandinya.

Setiap cara membuka lupa pola HP Xiaomi akan dijelaskan secara detail melalui penjelasan ini. Pastikan Kamu mengikuti seluruh langkahnya untuk bisa sukses membuka HP kamu kembali.

Cara Membuka Lupa Kunci Pola HP Xiaomi
Menggunakan penguncian HP berupa suatu pola memang sudah menjadi trend dan cara ini dianggap lebih aman dalam menjaga data penting yang ada dalam HP. Sandi berupa pola ini bisa Kamu pakai dengan jalan menggerakkan jari untuk membuat sebuah pola yang hanya dipahami Kamu. Jika kelupaan pola sandi tersebut, maka Kamu bisa ikuti beberapa langkah ini.

1. Gunakan Layanan Lupa Password
Cara membuka pola hp Xiaomi yang pertama adalah dengan menggunakan layanan lupa password. Cara ini memang yang paling mudah dilakukan bagi para pemula untuk bisa membuka HP Xiaomi kembali.

Adapun cara membuka kata sandi/password hp Xiaomi yang lupa atau layar terkunci dengan menggunakan fitur “Lupa Pola” atau “Forgot Password” adalah sebagai berikut:

Buat pola sembarangan secara acak sebanyak 5 kali
* Untuk memunculkan link tautan ke fitur Lupa Password ialah kamu mesti menggunakan pola yang salah sebanyak 5 kali secara beruntun, atau hingga sampai membuat layar terkunci.
* Setelah percobaan membuka pola di hp Xiaomi dilakukan sebanyak 5 kali dan gagal, maka kamu perlu menunggu sampa 186 detik untuk mencobanya kembali.
* Dalam hal ini, artinya telepon kamu sudah terkunci.

Ketuk pilihan “Lupa Sandi”
* Saat hp Xiaomi sudah dalam terkunci, silahkan pilih opsi Lupa Sandi.
* Letaknya persis di sebelah kanan-bawah layar hp Xiaomi kamu.
* Kamu akan diarahkan untuk masuk kedalam akun Xiaomi kamu.

Login dengan akun Xiaomi
* Silahkan login dengan akun Google atau Gmail yang sebelumnya pernah digunakan untuk login ke perangkat Xiaomi kamu tersebut.
* Pastikan hp Xiaomi tersebut terhubung dengan internet.
* Apabila proses login berhasil, maka kamu dapat mengganti password dan mendapatkan kembali pola atau kata sandi untuk membuka hp kamu yang terkunci atau lupa password.

Pilihan lain, lakukan Facrory Reset
* Jika opsi memasukkan akun email dan passwordnya tidak muncul, kamu dapat langsung melakukan Factory Reset. Tindakan ini akan menghapus seluruh data dan pengaturan di hp Xiaomi kamu.
* Caranya ialah, matikan hp Xiaomi terlebih dahulu. Lalu tekan dan tahan tombol Power dan tombol Volume naik secara bersamaan, sampai logo Mi terlihat.
* Lalu pilih opsi “Hapus & Setel ulang” lalu tunggu beberapa saat hingga perangkat Xiaomi atau Redmi kamu memulai ulang.

Baca juga: 6 Cara Membuka Pola HP Vivo Karena Terkunci Atau Lupa Kata Sandi

2. Metode Xiaomi Cloud
Cara membuka hp Xiaomi yang terkunci selanjutnya ialah dengan metode Xiaomi Cloud atau akun Mi. Cara ini dijamin akan berhasil jika kamu bisa mengakses akun Mi di hp Xiaomi kamu tersebut.

Xiaomi Cloud atau Mi Cloud memang memiliki fitur untuk dapat mengakses foto, kontak, pesan, dan perangkat dari berbagai browser. Apabila Kamu ingin menggunakan metode yang kedua ini, maka perlu mengikuti seluruh cara yang akan dijelaskan di bawah ini.

* Aktifkan fitur Find Device yang tersedia di akun Mi Cloud Kamu dengan jalan mengunjungi halaman website
* Kamu bisa Sign in melalui HP maupun komputer dan tampilan dari website tersebut bisa dilihat berikut.
* Klik Find Device dan pilih menu Reset Password.
* Lakukan pengaturan ulang terhadap password baru agar Kamu bisa masuk ke dalam HP Xiaomi kembali.

Baca juga: 2 Cara Menampilkan dan Mengganti Watermark Shot On Mi Merek HP di Kamera Xiaomi

3. Datang ke Service Center
Kamu sudah mencoba beberapa cara yang sudah dijelaskan dalam pembahasan ini, tetapi masih belum dapat membuka HP Xiaomi Kamu lagi. Saatnya Kamu pergi ke bagian service center Xiaomi.

Di sana Kamu akan bisa dibantu untuk membuka HP Kamu yang kelupaan pola sandinya. Proses ini tidak sampai berhari-hari dan bisa selesai saat itu juga. Jadi Kamu bisa menunggu di sana sampai HP Kamu benar-benar bisa diakses kembali.

Baca juga: Cara Lock Jaringan 4G LTE di HP Xiaomi (Semua Tipe/Seri)

4. Memakai Metode ADB (Android Debug Bridge)
Kamu yang memiliki sedikit pengetahuan dan skill tentang CMD bisa menggunakan ADB untuk membuka HP. Cara yang satu ini mengharuskan Kamu untuk mematikan smartphone dahulu. Bagaimana setiap langkahnya, dapat Kamu simak di sini.

* Matikan smartphone Xiaomi Kamu.
* Tekan tombol power dan volume bawah agak lama, sehingga Kamu akan dialihkan menuju ke mode fastboot.
* Kamu perlu menyambungkan HP ke laptop maupun komputer dengan menggunakan kabel data. Pastikan Kamu menggunakan kabel data bawaan HP Xiaomi Kamu untuk mempercepat pembacaan perangkat smartphone Kamu.
* Kamu akan langsung masuk ke dalam menu CMD dan bisa langsung mengetikkan dengan perintah adb shel rm /data/systemgesture.key serta tekan Enter.
* Sisanya Kamu hanya perlu reboot HP Xiaomi dan layar akan otomatis terbuka.

Baca juga: Cara Setting APN Indosat 4G Tercepat dan Stabil di Android dan iPhone

5. Pakai Metode ADM (Android Device Manager)
Metode berikutnya yang bisa dipakai untuk membuka kembali HP Xiaomi yang terkunci atau lupa password adalah menggunakan Android Device Manager. Bagaimana caranya? Kamu akan dapat mengetahui seluruhnya dengan menyimak seluruh langkah yang akan dijelaskan berikut.

* Buka Android Device Manager yang ada dalam smartphone lain maupun melalui PC Kamu. Kamu bisa saja coba meminjam smartphone keluarga atau teman saat tidak bisa menggunakan PC.
* Kamu yang sudah membuka situs Android Device Manager akan mendapati tampilan layar berubah menjadi gambar maps. Fitur ini dapat dipakai dalam mencari posisi HP Kamu juga.
* Login menggunakan email yang didaftarkan untuk membuat akun Mi juga.
* Jika sudah berhasil masuk dalam akun tersebut, maka Kamu akan muncul nama perangkat Kamu sampai dengan keberadaan posisinya saat ini.
* Tersedia beberapa opsi dan Kamu bisa pilih Kunci.
* Selanjutnya, Kamu hanya perlu melakukan penggantian sandi baru dan lakukan konfirmasi terhadap sandi baru tersebut.
* Klik tombol Kunci yang ada di pojok kanan bawah dari jendela Kunci layar baru.
* Kamu bisa mencoba membuka HP Xiaomi dengan sandi yang baru.

Ulasan terkait: Cara Reset Ulang HP Xiaomi (Hard/Factory Reset)

6. Factory Reset HP Xiaomi Kamu
Kamu berada di lokasi yang jauh dari layanan Xiaomi Center dan tidak memiliki data penting dalam HP. Bisa saja membuka HP kembali dengan menggunakan metode factory reset hp Xiaomi dan seluruh data yang ada dalam HP Xiaomi Kamu akan direset.

Apabila Kamu benar-benar ingin menerapkan metode yang satu ini, maka Kamu perlu simak sampai selesai seluruh langkahnya di sini.

* Matikan HP Kamu yang kelupaan password polanya.
* Tekan tombol Power dan volume naik bersamaan, maka Kamu akan memasuki mode factory reset.
* Kamu akan mendapati adanya beberapa pilihan dan Kamu pilih Wipe and Reset dengan menekan tombol volume untuk naik dan turun memilih opsi yang ada dan tekan tombol Power untuk OK terhadap suatu opsi.
* Pilih menu Wipe Change dan Wipe and Reset.
* Pilih Wipe User Data dan Kamu akan dialihkan pada menu Reboot to System untuk melakukan penghapusan seluruh data dan restart HP Kamu.
* Ketika HP sudah menyala lagi, maka Kamu sudah bisa menggunakan HP Xiaomi Kamu seperti saat pertama kali membelinya alias tanpa adanya data apapun di dalamnya.

Untuk melakukan factory reset maupun hard reset pada hp Xiaomi, sebetulnya kamu bisa mengaksesnya dengan menggunakan kode rahasia hp Xiaomi.

Artikel terkait: 42 Kode Rahasia Xiaomi Lengkap dengan Fungsinya

Akhir Kata
Sekarang Kamu sudah memiliki banyak sekali pengetahuan tentang cara membuka lupa pola HP Xiaomi. Kamu bisa memilih salah satu cara yang paling mudah dahulu sebelum berpindah pada metode lainnya yang Kamu anggap lebih rumit. Apabila Kamu sangat sibuk dan berdomisili di daerah dekat dengan Xiaomi Center, maka bisa segera pergi ke sana untuk buka HP lagi.

Apabila Kamu tinggal di daerah yang jauh dari Xiaomi Center dan tidak pernah menyimpan data berharga di HP, maka Kamu bisa menggunakan Factory reset. Jangan kaget saat HP sudah menyala dan tidak ada apa-apa di dalamnya, karena Factory reset memang akan menghapus seluruh data Kamu.

Selanjutnya: 2 Cara Mengatasi Xiaomi Mi A1 Tidak Bisa Internet, Ada Tanda Silang pada Sinyal