VIVA–Cara melacak hp hilang bisa dilakukan dengan berbagai cara. Mulai dari menggunakan layanan google, hingga lewat IMEI. Buat kamu yang belum mengetahui bagaimana cara melacak hp hilang, simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Hp adalah salah satu benda yang tidak bisa singkirkan dari kehidupan sehari-hari. Jika kamu kehilangan hp, rasanya seperti kehilangan barang emas yang harus ditemukan segera. Karena hp menyimpan data penting kita dan itu sangat rahasia.

Saat kehilangan hp, tentu perasaan kita sangat gelisah dan kebingungan untuk mencari cara supaya dapat menemukannya. Parahnya jika hp yang hilang dalam kondisi mati. Lantas bagaimana cara melacak HP hilang? Berikut ada beragam cara untuk melacaknya.

1. Cara Melacak HP hilang menggunakan layanan Google
Cara melacak hp hilang yang pertama bisa menggunakan layanan Google. Mesin pencari temuan Larry Page dan Sergey Brin ini memberikan layanan untuk menemukan ponsel hingga jam tangan Wear OS yang hilang. Melansir dari situs support.google, selain menemukan ponsel, pengguna Android juga bisa mengunci dan menghapus data ponsel yang hilang.
Cara melacak hp hilang menggunakan layanan Google bisa dilakukan tanpa aplikasi dan hanya memerlukan jaringan internet saja. Berikut ini langkah-langkahnya:

* Buka website /find, kemudian masuk ke akun Google.
* Jika kamu memiliki lebih dari satu hp, maka klik pada hp yang hilang yang terletak di atas halaman.
* Jika hp hilang memiliki lebih dari satu profil pengguna, maka login dengan akun Google yang ada di profil utama.
* Selanjutnya, akan muncul notifikasi pada hp yang hilang dari Google Play Service dan muncul informasi lokasi hp Android milik kamu yang hilang.

Namun perlu dipahami, bahwa lokasi yang tertera bisa saja tidak akurat atau merupakan lokasi perkiraan. Jika hp tidak dapat ditemukan, kamu bisa melihat lokasi terakhir hp (jika tersedia). Setelah mengetahui informasi keberadaan HP, ada beberapa hal yang bisa dilakukan, seperti:

* Putar suara: Ini untuk menjaga telepon yang hilang berdering selama lima menit, meskipun dalam mode senyap atau senyap.
* Amankan perangkat: Kunci perangkat kamu dengan PIN, pola, atau kata sandi. Juga, untuk memudahkan siapa saja yang menemukan ponsel Anda untuk menghubungi kami, silakan kirim pesan atau nomor telepon ke layar kunci.
* Hapus perangkat: Hapus semua data di ponsel Anda secara permanen. Namun, data yang tersimpan di kartu SD (memori internal) juga tidak dapat dihapus. Setelah menggunakan fitur ini, aplikasi Find My Device tidak akan berfungsi lagi.

2. Cara melacak hp hilang menggunakan aplikasi Find My Device
Melacak lokasi hp hilang juga bisa dilakukan lewat aplikasi Find My Device yang tersedia di Play Store. Berikut ini cara melacaknya:

* Di gadget lain, buka aplikasi Find My Device lalu masuk ke aplikasi.
* Jika perangkat yang hilang adalah milik kamu sendiri, klik ‘Continue’ sebagai nama kamu.
* Jika bermaksud membantu teman, klik ‘Sign in as guest’ dan biarkan temanmu masuk.
* Selanjutnya, ikuti langkah yang sama seperti tercantum di atas.

3. Cara melacak hp hilang lewat email
Cara melacak hp hilang lainnya bisa menggunakan email. Biasanya, pada setiap hp andorid akan terpasang email beserta akun pemilik hp tersebut. Dari email tersebut kamu bisa melacak hp android yang hilang.

Google telah menciptakan Sistem Operasi Android dan mengharuskan para pengguna hp android untuk memasukkan email yang digunakannya pada Google Play Store. Berikut cara melacak hp android yang hilang dengan menggunakan email:

* Masukkan alamat email yang terdapat pada hp yang hilang di halaman gmail.
* Kemudian masukkan kata sandi.
* Setelah berhasil masuk ke alamat tersebut, pilih tampilan gmail versi Web.
* Lalu pilih ikon dengan titik Sembilan pada sisi atas kanan.
* Setelah itu masuk pada Akun Google (Google Account), lalu gulir kebawah.
* Pilih opsi “Mulai” pada tulisan Temukan Ponsel Anda.
* Lalu pilih hp Anda yang hilang.
* Kemudian masukkan lagi kata sandi email yang berada di hp yang hilang.
* Lalu pilih opsi “Temukan”.
* Setelah itu akan mucul google map, lalu klik “Tutup”.
* Pilih jenis hp yang kamu lacak, lalu pilih ikon Refresh agar posisi hp yang hilang terupdate dan terbaca oleh google map.
* Lalu hp kamu yang hilang akan terbaca di layar.

4. Cara melacak hp hilang Lewat Google Maps
Cara melacak hp hilang selanjutnya, bisa menggunakan Google Maps. Dalam aplikasi Google Maps memiliki banyak layanan seperti peta jalan raya, kondisi jalan, kondisi lalu lintas, panorama, rute perjalanan dan lainnya.

Selain itu, Google Maps juga memiliki fitur yang dapat digunakan untuk melacak hp android yang hilang. Berikut cara melacak hp hilang menggunakan Google Maps:

* Buka aplikasi Google Maps.
* Pilih menu Setting, kemudian bagi Lokasi dan Mulai pada pojok kiri atas.
* Kamu bisa memilih waktu pelacakan. Pilih selama 1 jam atau hingga dinonaktifkan agar kamu bisa terus melacaknya.
* Kemudian klik Pilih Orang lalu isi alamat email dan nomor hp yang ingin kamu lacak.
* Klik Bagikan lalu tekan Aktifkan.
* Lokasi hp kamu yang hilang akan terlihat dan terlacak selama 24 jam melalui cara ini.

5. Cara melacak hp hilang lewat Google ADM
ADM atau Android Device Manager merupakan aplikasi gratis yang disediakan oleh Google yang berfungsi untuk mendeteksi keberadaan hp android yang hilang dengan mengaktifkan GPS pada hp tujuan. Berikut cara melacak hp hilang dengan Google ADM.

* Gunakan smartphone lain atau laptop untuk log in ke ADM dengan masuk ke akun google kamu.
* Kemudian masukkan alamat email dan kata sandi.
* Setelah itu kamu akan melihat nama hp android yang terkoneksi dengan alamat email yang telah kamu masukkan tadi pada layar ponsel.
* Kamu bisa mencatat alamat dimana hp tersebut berada.
* Jika ADM tidak muncul, maka ada kemungkinan jika hp yang hilang dalam keadaan mati.

6. Cara melacak hp hilang dengan IMEI
IMEI atau International Mobile Equipment Identity merupakan nomor identitas smartphone yang biasanya terdiri dari digit angka. Nomor ini biasanya ada di bodi perangkat ponsel. Berikut cara melacak hp hilang dengan IMEI:

* Urus surat keterangan hilang di kantor polisi dan pihak provider kartu SIM yang digunakan.
* Lalu hubungi call center atau datang langsung gerai operator penyedia jaringan.
* Berikan nomor IMEI dan ponselmu, petugas akan segera memberitahukan keberadaan HP yang hilang.

Perlu diketahui, cara ini hanya akan berhasil selama ponsel yang hilang memiliki koneksi internet, GPS, dalam keadaan menyala, dan SIM-nya masih terpasang.

7. Melacak HP yang Hilang dalam Keadaan Mati

Cara Mencari Hp Yang Hilang

Google Maps rupanya bisa dimanfaatkan untuk melacak HP atau ponsel yang hilang dalam keadaan mati. Berikut cara melacaknya:

* Buka aplikasi google maps.
* Ketuk ikon garis tiga di pojok kiri atas. Kemudian masukkan akun hp kamu yang hilang dengan opsi Add Account.
* Lalu tekan ikon hamburger sekali lagi dan kini pilih Your Timeline. Pelacakan akan dimulai.
* Tekan ikon kalender untuk mengetahui lokasi hp jika telah hilang dalam hitungan hari, terutama jika hp mati.

?Demikian informasi tentang cara melacak hp hilang yang bisa dilakukan dengan beragam cara. Semoga artikel ini bermanfaat.