TutorialCara Melihat Pesan WA yang Sudah Dihapus – WhatsApp saat ini merupakan aplikasi yang paling populer dan digunakan oleh banyak orang dalam mengirimkan pesan.

Aplikasi ini sudah mengalami berbagai penyempurnaan dan salah satunya adalah fitur menghapus pesan. Tapi jangan khawatir, karena ada cara melihat pesan WA yang sudah dihapus.

Pesan yang dihapus terkadang membuat orang penasaran, atau kadang beberapa pemilik WA yang sudah menghapusnya ingin mencari data yang dibutuhkannya dari pesan yang sudah dihapus ini.

Nah untuk melihat kembali pesan tersebut, Anda bisa mengikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

Melalui Aplikasi Notification History
Agar dapat melihat pesan WA yang sudah dihapus, Anda dapat menggunakan aplikasi tambahan yaitu Notification History.

Aplikasi Notification History ini dapat merekam seluruh notifikasi yang masuk ke smartphone Anda. Cara menggunakan aplikasi ini cukup mudah.

Anda tentu harus mengunduh aplikasi ini terlebih dahulu pada Google Play Store. Setelah aplikasi ini terpasang pada smartphone Anda, buka Pengaturan atau Setting.

Kemudian, pilih menu Aplikasi, dan klik pada aplikasi Notification History. Setelah itu, masuklah pada menu Izin atau Permission. Aktifkan semua akses yang diperlukan oleh aplikasi.

Lalu Anda dapat masuk pada aplikasi Notification History, pilih ikon WhatsApp. Maka aplikasi ini akan merekam seluruh chat WhatsApp Anda, termasuk chat yang telah dihapus.

Anda bisa melihat pesan-pesan lama termasuk pesan yang terhapus. Jadi, aplikasi ini bisa dikatakan seperti backup chat yang terdapat di perangkat Anda.

Melalui Aplikasi WhatsRemoved+
Cara melihat chat WA yang sudah terhapus lama dapat Anda lakukan melalui aplikasi WhatsRemoved+.

Aplikasi WhatsRemoved+ merupakan aplikasi pihak ketiga paling populer yang dapat digunakan untuk melihat kembali pesan WhatsApp yang telah dihapus. Aplikasi ini lebih lengkap dalam merekam chat.

Aplikasi ini tidak hanya dapat menampilkan chat yang telah dihapus, tapi juga kiriman gambar yang telah dihapus juga dapat dilihat melalui aplikasi ini.

Cara menggunakannya sangat sederhana. Sama seperti aplikasi lain, Anda harus memasang aplikasi ini dulu pada smartphone.

Setelah terpasang, bukalah Pengaturan atau Setting pada smartphone Anda.

Pilih WhatsRemoved+, kemudian masuk pada menu Izin atau Permission.

Pada menu ini Anda harus mengaktifkan seluruh akses yang diperlukan oleh aplikasi.

Setelah itu, barulah Anda buka aplikasi WhatsRemoved+.

Kemudian pilih ikon WhatsApp. Aplikasi ini akan langsung merekam seluruh notifikasi WA Anda, termasuk pesan lawas yang telah dihapus.

Anda dapat mengakses kembali pesan teks, gambar, video, bahkan audio pada WA melalui aplikasi ini.

Baca Juga: Aplikasi Mempercantik Video Call Whatsapp Terbaru

Melalui Aplikasi Recent Notification
Aplikasi Recent Notification juga dapat Anda gunakan untuk melihat pesan yang telah dihapus pada WA. Software ini sangat direkomendasikan karena merupakan salah satu aplikasi tercanggih pada Android.

Aplikasi ini akan membantu Anda merekam seluruh aktivitas chat pada aplikasi WA.

Caranya cukup mudah. Anda hanya perlu mengunduhnya terlebih dahulu melalui Google Play Store. Setelah aplikasi ini terpasang, silahkan buka Pengaturan atau Setting pada smartphone Anda.

Lalu masuklah pada menu Aplikasi, dan cari Recent Notification.

Setelah itu, Anda dapat masuk ke menu Izin atau Permission untuk mengaktifkan seluruh akses yang diperlukan aplikasi.

Dengan demikian, semua notifikasi yang masuk pada smartphone Anda akan terekam, termasuk chat WhatsApp yang telah dihapus.

Melalui Notification Log
Melihat chat WA yang telah dihapus juga dapat Anda lakukan tanpa harus melalui aplikasi pihak ketiga. Anda dapat menggunakan fitur Notification Log pada smartphone.

Caranya sangat mudah. Anda hanya perlu menekan tombol Home Screen selama beberapa saat.

Kemudian, masuk menu Widget. Pada menu ini, Anda dapat memilih Notification Log. Setelah itu, letakkan widget pada home screen.

Dengan demikian, seluruh notifikasi yang masuk pada smartphone Anda akan terekam, termasuk pesan WA yang telah dihapus.

Anda juga dapat menggunakan launcher atau aplikasi peluncur bernama Nova untuk membuat pintasan ke Notification Log.

Anda dapat mengunduh dan memasang aplikasi Nova terlebih dahulu pada smartphone. Kemudian buka menu Setting atau Pengaturan, dan klik pada Notification Log.

Cara ini akan membuat pintasan Notification Log pada layar smartphone Anda. Pesan yang dapat Anda lihat dengan mengaktifkan Notification Log memiliki batasan waktu, yaitu sekitar kurang dari 68 menit setelah pesan dihapus.

Baca Juga: 6 Solusi Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul

Penggunaan fitur Notification Log memang sangat menguntungkan. Tapi sayangnya, tidak semua orang dapat menggunakan fitur ini.

Hal ini karena hanya beberapa jenis smartphone saja yang dilengkapi dengan fitur ini. Jadi sebaiknya Anda mengecek terlebih dahulu perangkat Anda kompatibel atau tidak.

Menggunakan Tombol Reply
Cara melihat pesan WA yang sudah dihapus selanjutnya juga bisa dilakukan tanpa menggunakan aplikasi dari pihak ketiga seperti cara-cara yang sebelumnya.

Caranya adalah dengan menggunakan reply. Cara yang sangat simple bukan? Penggunaan tombol reply ini bisa digunakan untuk melihat pesan yang sudah dihapus di grup.

Caranya bisa Anda praktekkan dengan beberapa langkah. Pertama, cari pesan yang telah di hapus dan ingin Anda baca. Kemudian klik cukup lama pada pesan tersebut, dan klik reply.

Setelah Anda mengklik reply, maka pesan yang terhapus akan bisa Anda baca. Cara ini memang mudah dan simple, akan tetapi untuk beberapa kasus, cara ini terkadang tidak efektif.

Bisa saja Anda gagal karena pesan sudah tidak terbaca, atau pesan tidak terbaca karena terlalu panjang.

Pesan yang terlalu panjang hanya akan terbaca pada bagian atasnya saja. Tentu saja hal ini kurang efektif jika Anda ingin membaca pesan secara keseluruhan.

Dalam kasus semacam ini Anda bisa menggunakan aplikasi dari pihak ketiga saja, supaya lebih mudah dan praktis.

Perkenalkan nama saya Setiamah. Pada dasarnya bermain kata adalah bagian hoby saya sejak lama. Seiring berjalannya waktu, akhirnya jadilah dia bagian dari hidup saya sejak beragam wawasan baru saya dapatkan dari menulis berbagai tema.