Posted by Nurul Fitriani on Oktober 21, 2022 inKulit bersih glowing dengan cuci muka| Comments : 0 Kegiatan cuci muka pada umumnya terlihat sederhana. Membasahi muka terlebih dulu, menuangkan sabun muka dan menggosoknya ke permukaan wajah, lalu membilasnya sampai bersih. Namun, cara mencuci muka yang benar belum tentu sama bagi semua orang. Sebelum mulai membersihkan wajah, hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengenali tipe kulit. Kulit yang sehat terbagi menjadi kulit berminyak, kering, kombinasi, dan normal. Di samping itu, ada satu lagi tipe kulit yang disebut kulit sensitif. Selain mengenali tipe kulit, pahami pula masalah kulit yang Anda miliki. Ini bertujuan untuk mencegah masalah lebih lanjut akibat bahan tertentu dalam sabun muka yang mungkin tidak cocok dengan kulit Anda. Setelah itu, Anda bisa mulai cuci muka dengan mengikuti panduan yang dijabarkan sebagai berikut. 1. Kulit berminyak Cucilah tangan Anda sebelum menyentuh wajah. Jika tangan Anda kotor, bakteri atau debu bisa saja menempel pada kulit sehingga menjadi penyebab jerawat. Jangan lupa mengikat rambut Anda bila sudah cukup panjang. Bersihkan dahulu sisa makeup atau kotoran yang menempel memakai milk cleanser dan toner pada tahap pertama. Oleskan losion pada kulit wajah secara merata dengan gerakan memijat, lalu bersihkan dengan kapas yang dibasahi toner. Cuci muka Anda dengan sabun muka khusus untuk tipe kulit berminyak. Bersihkan secara menyeluruh terutama pada T-zone yang terdiri dari dahi, hidung, dan dagu. Lalu, bersihkan dengan air hingga Anda merasa seluruh sabun telah terbilas.Anda juga bisa menggunakan spons untuk wajah ataupun kapas untuk mengelap sisa pembersih dari wajah. Mencuci wajah Anda dengan air dingin dapat menutup pori-pori yang terbuka dan meningkatkan peredaran darah. Keringkan wajah Anda dengan menepuknya menggunakan handuk atau mengusapnya halus. Gunakan handuk khusus untuk muka, bukan handuk yang sama dengan yang digunakan untuk mandi. Jangan pula menggosok langsung kulit wajah Anda. Saat wajah masih setengah lembap, pakailah toner untuk membersihkan sisa riasan, debu, dan sabun yang tidak terlihat. Toner juga berfungsi untuk melembapkan kulit, mengecilkan pori-pori, menghilangkan minyak, dan menghaluskan kulit. Jangan lupa menggunakan pelembap setelah toner mulai kering. Pilihlah pelembap untuk kulit berminyak yang bersifat non-komedogenik, bebas minyak, serta berbahan dasar air atau gel. Apa manfaat cuci muka secara rutin? Cuci muka secara rutin tentu bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit. Kendati demikian, Anda tidak perlu melakukannya terlalu sering. Menurut American Academy of Dermatology, mencuci muka beberapa kali dalam sehari dapat berpotensi menimbulkan iritasi kulit. Oleh karena itu, para ahli menyarankan agar mengurangi kebiasaan tersebut dengan cuci muka dua 2 sehari, yakni pada pagi hari dan sebelum tidur di malam hari. Adapun berbagai manfaat cuci muka secara rutin, baik pada pagi dan malam hari, adalah sebagai berikut. 1. Membersihkan sisa make up dan kotoran di wajah Setelah beraktivitas sepanjang hari, kulit wajah Anda mungkin akan dipenuhi oleh bakteri, polutan, dan kotoran. Jika dibiarkan begitu saja tanpa dibersihkan dengan benar, kulit bisa rentan berjerawat. Nah, manfaat cuci muka sebelum tidur dapat membantu membersihkan sisa make up dan kotoran di wajah. Dengan demikian, kulit Anda akan tampak bersih, segar, dan bebas dari bakteri yang rentan menyumbat pori-pori. Penggunaan produk perawatan kulit malam hari pun dapat menyerap lebih baik saat kulit dalam kondisi bersih. 2. Melembapkan kulit Cuci muka secara rutin juga bermanfaat untuk mempertahankan hidrasi kulit. Manfaat cuci muka ini akan terasa maksimal apabila Anda juga menggunakan produk perawatan kulit, seperti pelembap. Mengoleskan pelembap pada malam hari setelah cuci muka dapat mencegah kulit kering. 3. Mencegah timbulnya jerawat Bagi orang-orang dengan masalah kulit tertentu, seperti jerawat, tahapan membersihkan wajah merupakan hal yang penting untuk dilakukan. Cara membersihkan wajah yang tepat dapat membersihkan pori-pori dari tumpukan kotoran, sel-sel kulit mati, minyak alami atau sebum, serta bakteri. Jika dibiarkan, hal-hal tersebut dapat berisiko menimbulkan jerawat baru, atau memperparah kondisi jerawat yang sudah ada. 4. Mengurangi keriput di wajah Selain jerawat, wajah yang tidak dibersihkan dengan benar dapat memunculkan tanda-tanda penuaan dini. Akumulasi paparan radikal bebas yang menempel di wajah sepanjang hari dapat menyebabkan kerusakan kolagen dari waktu ke waktu sehingga membuat garis-garis halus di wajah dan kerutan. Untuk menghindari kemunculannya, maka penting bagi Anda untuk rajin mencuci muka sebelum tidur di malam hari. 5. Mencegah infeksi mata Membersihkan make up mata juga perlu diiringi dengan tahapan cuci muka. Pasalnya, sisa produk riasan mata yang belum terangkat sempurna menggunakan produk pembersih make up bisa saja masuk ke mata. Akibatnya, mata Anda bisa terkena iritasi serta menyumbat folikel rambut dan kelenjar minyak pada kelopak mata. Maka dari itu, manfaat cuci muka sebelum tidur sangat penting agar terhindar dari infeksi mata yang membahayakan.