Cara daftar paket nelpon telkomsel murah dan cara beli masa aktifCara daftar paket nelpon telkomsel murah dan cara beli masa aktif. Jika anda mencari cara atau panduan mendaftar paken nelpon, kalian ada pada situs yang tepat karena disini kami menbahas tentang ini. Tak sedikit orang yang mengeluh dengan derasnya biaya pulsa mengalir ketika menelepon, hal ini disebabkan karena biaya nelpon telkomsel mahal. Meskipun mahal tetapi ada cara agar biaya nelpon lebih murah karena telkomsel sendiri menyediakan berbagai paket yang bisa kalian gunakan untuk mendapatkan biaya nelpon murah.

Biaya paket nelepon itu berbeda pada setiap kartu, tergantung jenis kartu yang diterbitkan. Saya sendiri menggunakan kartu lawas dengan nomor awal 0852 dan biaya nelepon sangat murah.

Apa itu Telkomsel
Telkomsel adalah suatu perusahaan telekomunikasi yang diresmikan pada 1995 silam oleh PT.Telekomunikasi Indonesia TBK. Sebuah perusahaan jaringan telepon raksasa yang terkenal di Asia melayani lebih dari 170 juta pengguna. Telkomsel sekarang ini memiliki beberapa varian produk yang bisa digunakan.

Beberapa produk Telkomsel antara lain:

* simPATI
* Kartu As
* Kartu HALO
* Telkomsel LOOP
* LinkAja
* Dunia Games
* Langit Musik
* Paket Viu

Cara Daftar Paket Nelpon Telkomsel Terbaru

Pada dasarnya telkomsel memiliki harga nelpon yang cukup mahal jika melakukan panggilan biasa menggunakan pulsa. Tetapi telkomsel menyediakan berbagai paket, anda bisa melakukan panggilan ataupun SMS dengan biaya sangat murah jika menggunakan paket khusus yang disediakan.

Jika anda masih pemula menggunakan produk telkomsel mungkin kalian belum mengetahui caranya, berikut ini beberapa cara untuk mendaftar paket murah telkomsel dengan benar.

Paket Nelpon telkomsel Paling Murah Kartu As
Metode pertama cara beli paket telkomsel murah. Jika anda pengguna Kartu As milik Telkomsel dengan nomor awal 0852 atau 0853, kalian harus mencoba cara ini untuk mendapatkan paket nelpon paling murah.

Adapun cara mendapatkan paket 180 menit perhari hanya dengan Rp1.500 sebagai berikut:

1. Lakukan panggilan ke nomor teman atau keluarga anda. Pastikan nomor tujuan anda adalah sama-sama pelanggan kartu Telkomsel, bukan operator lain
2. Biarkan teman anda mengangkat telepon
3. Setelah pulsa anda terpotong sebanyak Rp1.500 atau kira-kira 1 menit durasi, silahkan tutup telepon anda
4. Tunggu beberapa saat, anda akan mendapatkan SMS berisi pemberitahuan bahwa paket nelpon anda sudah aktif
5. Sekarang anda sudah mendapatkan paket nelpon murah, silahkan cek kuota anda jika tidak yakin

Cara beli paket telkomsel murah ini hanya bisa dilakukan pada kartu As saja, selain itu tidak bisa dilakukan untuk semua kartu As melainkan hanya sebagian saja. Jika anda pengguna kartu As, anda bisa mencobanya apakah kartu As anda mendukung paket ini. Jika kalian tidak mendapatkan SMS pemberitahuan atau tidak mendapatkan gratis nelpon 180 menit, berarti karti As anda tidak mendukung paket murah ini.

Cara Daftar Paket Nelpon Harian
Cara daftar paket nelpon telkomsel untuk harian. Selain cara pertama ada juga cara lain yang dapat kalian lakukan untuk beli paket telkomsel murah, tetapi biaya paket ini tidak sama seperti diatas meskipun sama-sama paket harian. Jika kalian pengguna telkomsel baik kartu As maupun simPATI dan SimPATI biasa ataupun simPATI Loop, kalian wajib mencoba cara ini untuk mendapatkan paket nelpon harian murah.

Adapun cara daftar paket nelpon telkomsel harian sebagai berikut:

1. Buka menu panggilan di Hp kalian
2. Selanjutnya ketik kode dial dibawah ini
3. *888*11#
4. Lakukan panggilan ke nomor tersebut
5. Ketika anda melihat beberapa pilihan, pilih menu Harian dengan menginput nomor urut misalnya nomor 3
6. Selanjutnya pilih Beli

Kalian bisa mencoba cara ini di hp anda bagi pengguna Telkomsel, jika kartu anda support dengan paket ini pasti akan berhasil tetapi jika tidak berhasil berarti tidak mendukung atau tidak tersedia.

Paket Nelpon Mingguan
Cara daftar paket nelpon telkomsel untuk Mingguan. Paket ini sama seperti langkah nomor 2 diatas tetapi perbedaanya adalah mingguan. Jika kalian membeli paket ini berarti masa aktif paket anda berakhir dalam waktu satu minggu. Kalian juga wajib mencobanya agar mendapatkan biaya nelpon murah.

Adapun cara daftar paket nelpon mingguan sebagai berikut:

1. Buka menu panggilan di Hp anda
2. Kemudian silahkan ketik kode *888*11#
3. Lalu klik panggil
4. Anda akan melihat beberapa menu
5. Pilih menu Mingguan
6. Selanjutnya kalian akan melihat beberapa pilihan menu
7. Pilih menu paket sesuai yang anda inginkan
8. Kemudian pilih Beli

Untuk harga paket ini berbeda-beda dan setiap waktunya juga akan berubah sesuai dengan ketentuan Telkomsel, oleh sebab itu kami tidak bisa menerapkan harga disini. Anda bisa cek sendiri secara langsung untuk mengetahui informasi harganya.

Paket Nelpon Bulanan
Cara daftar paket nelpon telkomsel untuk bulanan. Jika anda anda ingin membeli paket nelpon murah bulanan, anda wajib mencoba cara ini. Kami memberikan panduan bagaimana membeli paket bulanan. Paket bulanan ini adalah paket nelpon yang berlaku selama satu bulan, jadi bagi kalian yang memiliki kegiatan nelpon sehari-hari sangat cocok membeli paket bulanan supaya tidak sering-sering membeli setiap hari.

Adapun cara daftar paket nelpon bulanan sebagai berikut:

1. Buka menu panggilan di handphone kalian
2. Setelah terbuka ketik nomor *888*11#
3. Lakukan panggilan ke nomor tersebut
4. Ketika anda melihat beberapa menu, silahkan pilih menu Bulanan
5. Lanjutkan dengan memilih Beli
6. Anda akan menerima pemberitahuan bahwa paket telah aktif

Paket bulanan ini biasanya biayanya lebih murah daripada paket harian atau mingguan, masa berlakunya juga lebih lama yaitu selama satu bulan atau kalian bisa membaca informasinya pada SMS yang dikirimkan ke kotak masuk anda oleh telkomsel.

Dari keempat cara diatas kalian hanya membeli untuk masa berlakunya saja tidak termasuk dalam langganan, jadi kalian tidak perlu khwatir menjadi langganan otomatis yang bisa memotong pulsa. Paket tersebut ketika masa aktifnya habis maka akan berhenti bekerja, untuk mengaktifkan kembali kalian hanya perlu melakukan pembelian lagi.

Paket As Wow (Paket nelpon harian)
Cara daftar paket nelpon telkomsel WOW. Ada cara lain untuk mendapatkan nelpon harian dengan harga murah, salah satunya menggunakan paket as WOW. Biaya paket ini sama seperti poin pertama diatas yaitu 1.500, tetapi paket ini hanya berlaku mulai dari jam 00:00 sampai dengan jam 17:00 (pukul 12 malam sampai pukul 5 sore).

Adapun cara daftar paket nelpon telkomsel As Wow melalui metode Dial sebagai berikut:

1. Buka menu panggilan di Hp kalian
2. Ketik nomor *100*500#
3. Lakukan panggilan ke nomor tersebut
4. Ketika kalian melihat beberapa menu, pilih menu Paket nelpon
5. Tunggu sampai paket anda diaktifkan

Cara daftar paket nelpon telkomsel As Wow melalui metode SMS sebagai berikut:

1. Buka aplikasi SMS kalian
2. Buat pesan baru
3. Masukkan nomor tujuan yaitu . Ketik WOWNELPON. Contoh: WOW NELPON
5. Lalu klik Kirim
6. Tunggu sampai paket anda diaktifkan

Beli masa aktif telkomsel
Setiap pengguna telkomsel tak luput dari kehabisan masa aktif karena telkomsel memberikan masa aktif untuk setap produk-produknya. Masa aktif kartu anda akan bertambah sesuai dengan penggunaannya.

Jika kalian sering menggunakan kartu tersebut baik nelpon atau sering mengisi ulang pulsa maka tidak perlu khwatir kehabisan masa aktif karena masa aktif tersebut akan bertambah.

Pertanyaannya apakah bisa membeli masa aktif? tentu saja bisa. Kami memberikan panduan dibawah ini

Cara membeli masa aktif telkomsel

Bagi kalian pelanggan Telkomsel yang memiliki masa aktif hanya menunggu waktu beberapa hari, kalian tidak jangan panik. Telkomsel memiliki banyak produk yang bisa dibeli, salah satunya adalah produk Paket masa aktif.

Jika kartu hp kalian mau habis masa aktifnya, kalian bisa menambah masa aktif sesuai keinginan misalnya 7 hari, 30 hari atau 90 hari yang bisa dibeli menggunakan pulsa biasa.

Adapun cara beli masa aktif telkomsel sebagai berikut:

1. Buka menu panggilan di Hp kalian
2. Kemudian ketik angka *999#
3. Lakukan panggilan ke nomor tersebut
4. Selanjutnya akan akan melihat beberapa menu
5. Pada menu tersebut silahkan pilih Paket lainnya
6. Kemudian anda akan diperlihatkan beberapa menu lagi
7. Pilih lagi Paket lainnya sampai anda melihat Paket Masa Aktif
8. Kemudian pilih paket sesuai yang anda inginkan mulai dari masa aktif 7 hari sampai dengan 90 hari
9. Silahkan lakukan pembelian paket tersebut

Jika anda sudah melakukan seperti panduan diatas, seharusnya masa aktid kartu anda sudah bertambah.

Beli masa aktif telkomsel di aplikasi My Telkomsel

Selain cara dial diatas untuk menambah masa aktif, kalian bisa beli masa aktif di aplikasi My Telkomsel dengan mudah. Masa berlaku dan harganya sama-saja, yang menjadi perbedaan hanya caranya saja.

Cara ini bisa kalian lakukan untuk hp android atau iPhone karena aplikasi My Telkomsel hanya bisa kalian inatal melalui Google Play Store dan App Store.

Adapun cara membeli masa aktif di aplikasi My Telkomsel sebagai berikut:

1. Pertama buka Google Play di Hp kalian untuk Android, atau buka App Store untuk pengguna iPhone
2. Ketikkan nama My Telkomsel di pencarian lalu enter
3. Setelah kalian menemukannya, silahkan instal aplikasi tersebut
4. Buka aplikasi My Telkomsel
5. Silahkan login terlebih dahulu menggunakan nomor hp yang kalian gunakan untuk menambah masa aktif
6. Klik link konfirmasi yang dikirimkan melalui SMS di hp kalian
7. Di halaman utama kalian bisa memilih berbagai paket yang bisa anda beli
8. Pilih Paket Masa Aktif
9. Kemudian lakukan pembelian menggunakan pulsa

Open My Telkomsel Android

Open My Telkomsel iPhone

Catatan: Paket Masa Aktif terkadang tidak tersedia di aplikasi My Telkomsel, jadi jika kalian tidak melihatnya berarti paket tersebut tidak tersedia pada nomor anda atau kalian bisa mencoba menggunakan nomor lain. Cara terbaik menambah masa aktif adalah membeli pulsa, dengan membeli pulsa maka masa aktif kartu anda akan diperpanjang secara otomatis.

Akhir kata cara daftar paket nelpon telkomsel
Itulah beberapa cara daftar paket nelpon telkomsel atau cara beli paket telkomsel murah baik untuk kartu As maupun simPATI yang bisa anda lakukan dirumah. Perlu diketahui bahwa telkomsel memiliki ketentuan sendiri sehingga harga dapat berubah seiring waktu.

Jika kalian memiliki referensi lain terkait cara daftar paket nelpon telkomsel atau paket nelpon murah, kalian bisa berbagi kepada sesama melalui komentar dibawah. Semoga bermanfaat

Mau berlangganan artikel?

Dapatkan info terbaru dari Bacapos.com via email. Masukkan email anda