Perpisahan adalah fase yang berat, bahkan terkadang membuat kita merasa sangat down. Berakhirnya suatu hubungan bisa disebabkan oleh banyak hal, bisa dari ketidakcocokan setelah lama pacaran, munculnya orang ketiga, atau tidak mendapatkan restu orang tua.

Saat memulai suatu hubungan, tidak ada seorang pun yang siap untuk merasakan perpisahan. Jadi, ketika hubungan berakhir, perasaan sedih, kecewa, dan kesepian berkumpul menjadi satu.

Semua orang mungkin akan mengatakan bahwa Anda akan baik-baik saja setelah putus cinta dan waktu akan menyembuhkan segalanya. Untuk membuka lembaran baru, berikut adalah beberapa cara melewati masa putus cinta.

Bagaimana Cara Melewati Masa Putus Cinta?
1. Beri diri Anda lebih banyak ruang dan waktu
Cara melewati masa putus cinta jelas membutuhkan waktu. Tidak perlu terburu-buru untuk memulai halaman baru, Anda harus terlebih dahulu memulihkan semua luka yang Anda miliki saat ini. Memberi diri Anda lebih banyak ruang dan waktu juga akan membantu Anda melakukan introspeksi. Anda akan mengenal diri Anda lebih baik, tentang apa yang Anda inginkan dari suatu hubungan dan bagaimana Anda akan bersikap ketika memasuki hubungan baru.

Tidak baik berlarut-larut dalam kesedihan, tetapi membiarkan diri Anda bersedih dan menyelami emosi akan membuat Anda lebih mudah melewati perpisahan.

2. Sibukkan diri dengan berbagai kegiatan positif
Cara lain untuk melewati masa putus cinta adalah dengan menyibukkan diri dengan berbagai kegiatan positif. Anda mungkin berpikir bahwa metode ini cukup klise, tetapi bisa efektif bagi sebagian orang.

Selain aktivitas sehari-hari seperti belajar atau bekerja, Anda dapat mencoba berbagai aktivitas baru yang menyenangkan. Misalnya, menyalurkan hobi seperti melukis, belajar bahasa asing, fotografi, atau bergabung dengan komunitas.

Melalui kegiatan ini, Anda tidak hanya bisa mendapatkan pengalaman baru yang menyenangkan, tetapi juga dapat membuka banyak peluang baru dalam hidup Anda.

3. Banyak bicara dengan keluarga dan teman

Meratapi kesedihan dalam kesendirian untuk waktu yang lama juga tidak sehat. Cobalah untuk mengalihkan perhatian sejenak dengan berbicara dengan orang terdekat, bisa dengan keluarga atau teman yang tulus mencintaimu.

Menghabiskan banyak waktu dengan orang yang dicintai juga dapat membantu Anda melewati perpisahan. Anda dapat berbicara dengan mereka tentang perasaan Anda, tanpa harus merasa dihakimi.

Anda juga bisa meminta solusi dan saran dari mereka, yang tentunya dengan senang hati akan mereka berikan. Berada di sekitar keluarga dan teman akan membuat Anda sadar bahwa Anda masih memiliki banyak orang yang menyayangi Anda.

4. Perasaanmu benar jadi jangan ditutup-tutupi
Setelah putus cinta, banyak orang yang menutupi kesedihannya dan berpura-pura kuat. Entah karena merasa gengsi atau tidak ingin mantannya tahu bahwa dirinya sedang sedih. Padahal, menyembunyikan perasaan bukanlah hal yang bijak.

Perasaan sedih Anda benar, nyata, dan tidak apa-apa untuk merasakan emosi negatif itu sekarang. Sadari perasaan yang Anda miliki sekarang, agar Anda bisa move on lebih cepat.

5. Terima kenyataan
Selain mengakui perasaan sedih, jangan lupa untuk belajar menerima kenyataan. Terkadang, kita enggan menerima kenyataan bahwa dia yang selama ini mengisi hati kita justru berubah menjadi orang asing.

Perpisahan memang sulit, tetapi dengan menerima kenyataan, Anda bisa menjadi orang yang lebih kuat. Berdamailah dengan masa lalu sebelum Anda membuka lembaran baru. Berakhirnya hubungan Anda menunjukkan bahwa dia bukan yang terbaik.