Apakah laptopsaya mampu memainkan game tertentu? Yang paling sering ditanyakan sih PES atau FIFA. Game bola memang terhitung paling ramai dibicarakan. Pertanyaan semacam itu paling sering muncul di blog saya yang satunya, Review Laptop Terbaru.

Biasanya setiap kali saya posting tentang review laptop dengan spesifikasi menengah ke bawah, entah satu atau dua, selalu saja ada yang tanya apakah laptop ini bisa dipakai untuk memainkan game-game tertentu, dan game yang paling sering ditanyakan ya kedua game sepakbola di atas.

Jarang banget atau malah tidak ada yang nanya apakah laptop tadi bisa dipakai main game yang benar-benar berat, seperti seri Crysis, Far Cry, Battlefield, Watch Dog, dan teman-temannya. Atau mungkin karena pemain game yang ekstra demanding itu sudah pada tahu jadi ndak ada yang nanya ya? Haha…

Ok, sekarang pertanyaannya, adakah cara yang mudah dan tidak membuat ragu dari pada terlanjur download atau beli game tertentu eh malah ternyata tidak bisa dimainkan karena spesifikasi laptop atau PC yang kurang garang?

Cara paling gampang adalah dengan membandingkan minimum system requirements dari game tersebut dengan spesifikasi dari laptop atau PC yang kita gunakan. Caranya?

Pertama, kunjungi website resmi game yang bersangkutan. Kita ambil contoh game Crysis 3.

Silahkan cari di google official website-nya Crysis 3. Atau kalau enggan carinya, lihat di sini. Lalu cari bagian system requirements-nya.

Jangan lupa, hampir semua official website game-game besar itu loadingnya berat, karena berisi banyak sekali gambar, terkadang animasi flash, juga video trailer, dan lain-lain yang memperberat loadingnya. Agak mbulet menemukannya.

Minimum Requirement Crysis 3Kalau sudah ketemu, sekarang kita lihat spesifikasi laptop yang kita miliki. Supaya mudah, silahkan coba Speccy. Ini aplikasi kecil, ringan, tapi cukup sakti untuk mengintip spesifikasi laptop atau PC yang kita pakai. Jika anda sering berkunjung ke dee-nesia ini, pasti anda menyadari kalau saya sering banget ngomongin CCleaner. Nah, Speccy ini sama-sama buatan Piriform. Jadi tidak perlu ragu dengan kemampuan dan akurasinya. Di netbook Asus 1215Byang saya pakai sekarang, Speccy membacanya seperti ini:

Spesifikasi Asus 1215B menurut SpeccyBagaimana? Sudah cukup jelas to? Jelas banget kalau si Asus 1215B ini ndak cukup banget untuk bisa memainkan Crysis 3. Minimum requirements-nya saja tidak terpenuhi. Kalau untuk Crysis 2 pernah saya coba. Hasilnya lumayan. Lumayan ajurrrr maksudnya. Dengan resolusi terendah pun masih banyak lag. Haha… Saya-nya yang terlalu maksa. Nah, sekarang, jika ingin tahu apakah laptop anda sanggup memainkan game tertentu, silahkan coba cara diatas.

Download Speccy Latest Version

Adakah cara yang lebih mudah?

Ada. Yaitu dengan mengunjungi website Can You Run It. Website ini akan memeriksa hardware anda, dan memberitahukan apakah laptop atau PC anda itu mampu menjalankan game yang anda cari.

Sebelum mengunjungi website di atas, sangat direkomendasikan anda menginstall telebih dahulu aplikasi running the System Requirements Lab Detection desktop.

Aplikasi kecil ini akan melakukan scanning hardware anda dan mengirimkan hasil-nya ke website tersebut. Cookies-nya akan mengidentifikasi hardware PC atau laptop anda. Ini jika anda tidak mau menginstall Java atau ActiveX applets.

Dan ini hasilnya untuk Asus 1215B kesayangan saya: (menyedihkan, hik….)

Intinya sih gampang saja. Jika laptop atau PC anda tidak punya dedicated GPU, alias cuman memakai integrated Graphics Card, meskipun itu Intel HD Graphics versi terbaru sekalipun, sebaiknya tidak memaksanya untuk memainkan game 3D yang berat. Sayangilah dan kasihanilah laptop anda itu, meski terkadang bisa juga memakai aplikasi game booster untuk main game berat di laptop berspesifikasi rendah. Tapi tetap saja, itu namanya maksa. Tidak baik. Haha….

Kalau memang spesifikasi laptop anda kurang tangguh, main PUBG saja, hehe… Baca ini gih Cara Main PUBG di Laptop Spesifikasi Kentang Biar Minim Lag.