Cara membuka pola hp yang lupa bisa melalui beberapa alternatif. Mengunci handphone anda menggunakan password, tentu menjadi alasan untuk keamanan dan privasi. Salah satu bentuk password yang bisa digunakan adalah bentuk password pola.

Menggunakan password bentuk pola perlu menghubungkan beberapa titik hingga membentuk pola yang diinginkan. Namun lupa saat akan membuka password, hal itu tentunya menjadi masalah untuk anda. Untuk itu, perlu mengetahui cara membuka handphone anda kembali.

Simak Cara Membuka Pola Hp yang Lupa
Menggunakan Fitur Lupa Sandi atau Forgot Pattern
Hal ini dapat anda lakukan sebagai cara membuka pola hp yang terkunci. Cukup mudah dilakukan dengan membutuhkan koneksi internet dan akun Google anda. Akun Google juga dapat digunakan sebagai cara untuk membuka pola Android yang lupa.

Pertama, perlu menyiapkan handphone yang lupa polanya, koneksi internet, dan email Google. Setelah itu, nyalakan handphone dan pastikan terhubung dengan internet anda. Cara membuka pola handphone tidak akan berjalan tanpa adanya koneksi internet.

Saat sudah masuk ke tampilan pola, lalu klik Forgot Pattern atau Lupa Pola. Anda akan ditunjukkan dengan pilihan untuk membuka pola sandi melalui email Google. Setelah itu, masukkan email dan password, kemudian klik sign.

Anda akan diarahkan dengan dua metode untuk membuka pola. Pertama, Google akan mengirimkan pertanyaan yang jawabannya hanya diketahui oleh anda. Kedua, Google akan mengirimkan pola handphonenya ke email.

Apabila memilih metode yang kedua, perlu membuka email dari Google. Maka akan muncul gambar atau pemberitahuan mengenai sandi pola handphone anda. Perlu untuk mengikuti langkah selanjutnya dari Google dan memasukkan pola tadi. Tentu hasilnya akan terlihat.

Baca Juga:Penyebab HP Panas dan Cara Mengatasinya dengan Mudah

Menggunakan Bantuan Handphone Orang Lain
Apabila lupa kata sandi handphone, bisa dengan menggunakan bantuan handphone orang lain. Cara membuka pola hp yang lupa ini tentunya mudah untuk anda lakukan. Untuk membukanya, tidak perlu menggunakan laptop atau komputer. Langkah pertama, pinjam handphone orang lain, entah itu siapa saja.

Setelah itu, melakukan panggilan menggunakan handphone tersebut. Perlu menunggu adanya panggilan yang masuk. Saat handphone anda berdering, segera angkat panggilan tersebut. Setelah proses panggilan anda berhasil, anda bisa menekan tombol home.

Sehingga handphone anda akan masuk pada menu utama. Setelah itu, anda bisa mengubah sandi atau pola yang baru melalui pengaturan handphone anda. Tentunya dalam membuat pola atau sandi yang mudah untuk diingat.

Menggunakan Android Device Manager
Alternatif lainnya sebagai cara membuka pola yang lupa. Anda bisa masuk ke browser untuk mengakses layanan. Setelah itu, masuk ke link Android Device Manager. Saat anda login harus dengan menggunakan akun sama atau akun yang terdapat pada handphone yang lupa polanya.

Anda akan mendapat tiga pilihan, seperti kunci, deringkan, dan hapus. Bisa untuk memilih kunci atau lock. Anda akan diminta untuk memasukkan kata sandi yang baru setelah memilih kunci. Pastikan anda memasukkan kata sandi baru, tentunya yang mudah diingat. Setelah itu, klik kunci dan tunggu beberapa menit. Coba untuk memasukkan kata sandi yang baru.

Menggunakan ADB
Cara membuka pola kunci hp yang lupa selanjutnya dengan menggunakan ADB. Cara ini tidak akan mereset handphone anda. Sehingga semua data yang belum di-back up tidak akan hilang. Langkah pertama dalam menggunakan fitur ADB, sambungkan handphone anda yang terkunci dengan laptop atau komputer.

Kemudian akan mendapat memasukkan perintah untuk masuk pada direktori instalasi ADB. Perlu memasukkan perintah adb shell rm/data/system/gesture.key. Tekan Enter pada keyboard komputer atau laptop yang digunakan.

Cabut ponsel anda. Setelah itu, lakukan reboot pada handphone anda. Tunggu sampai ponsel aktif kembali. Layar terkunci akan hilang pada handphone anda. Maka lanjutkan menu Pengaturan atau Setting untuk mengubah pola yang baru atau menghapusnya.

Anda dapat mencoba menggunakan cara membuka pola hp yang lupa di atas. Sehingga anda bisa menggunakan handphone anda lagi seperti semula.