Cara Mengatasi HP yang Disadap . FOTO/ IST

JAKARTA – Cara mengatasi HP yang disadap a gar data-data Anda terjaga dengan aman dari serangan siber belakangan ini memang sedang marak. Karena itu, pengguna harus lebih hati-hati. Bukan tidak mungkin jika ponsel mereka disadap. Atau, disusupi spyware yang bisa mengetahui tingkah laku mereka.

BACA JUGA – Cara Edit PDF Online dengan Praktis, Bisa Pakai HP dan Tanpa Kuota

Bagaimana pengguna tahu jika ponselnya disadap? Memang sangat sulit untuk tahu. Tapi, sebenarnya ada beberapa ciri-ciri tertentu yang harus diwaspadai.

– Baterai ponsel cepat habis meski jarang digunakan
– Suhu ponsel selalu panas meski jarang digunakan
– Terdengar suara gema ketika sedang menelepon
– Sulit mendapat sinyal ponsel meski berada di tempat dengan akses sinyal tinggi
– Pesan sudah terbaca meski belum pernah dibuka
– Kuota internet cepat habis secara tidak wajar
– Keberadaaan iklan yang mengganggu dan sulit dihilangkan
– Menerima SMS dengan huruf yang aneh

Ketika kita mengalami salah satu ciri-ciri yang ada pada penjelasan di atas, kita harus segera melakukan beberapa tindakan pencegahan, bahkan melakukan beberapa tindakan untuk mengatasinya. Berikut ini merupakan beberapa cara mengatasi HP disadap yang bisa kita lakukan sesegera mungkin:

1. Deteksi Penyadapan dengan Kode *#21#

Salah satu cara mengatasi HP disadap orang dengan langsung memeriksa HP kita. Terdapat beberapa kode yang bisa kita gunakan untuk memeriksa apakah HP kita disadap atau tidak. Agar selalu berhati-hati, kode yang bisa kita gunakan adalah *#21## atau *#21#. Kita bisa mengetahui status HP kita disadap atau tidak.

Selain menggunakan kode di atas, kita juga bisa melakukan cara mengetahui HP disadap *#06#. Menggunakan kode *#06# atau *#61# sangat bermanfaat, terutama jika kita sudah merasakan gelagat tidak nyaman terkait HP kita. Dengan cara mengetahui HP disadap *#61# dan juga cara menghentikan HP disadap *#61#, kita bisa sekaligus melacak atau memeriksa nomor panggilan tak terjawab.

2. Hubungi Call Center Operator untuk Mengatasi HP yang Disadap Orang

Cara mengatasi HP disadap yang sangat mudah dan tidak serepot beberapa cara sebelumnya adalah dengan menghubungi Call Center Operator. Kita tinggal menghubungi customer service sesuai dengan operator atau provider yang kita gunakan. Namun kita juga harus hati-hati menghubungi Call Center Operator, karena banyak juga penipuan yang menggunakan identitas Call Center Operator.