Cara menggambar pemandangan alam dan pelangi ada banyak macamnya. Kali ini kita akan menggambar pemandangan alam berupa gunung dan pelangi. Bakalan seperti apa ya? Yuk kita simak cara-cara menggambar pemandangan gunung dan pelangi yang mudah ditiru berikut ini. Sebelum itu, lemaskan jari-jari tanganmu dulu ya supaya hasil gambarmu terlihat luwes dan tidak kaku. Selamat mencoba!

Pertama, buat sketsa.

Sebelum itu, siapkan kertas dan beri garis tepi. Selanjutnya, menggambar pemandangan gunung kita mulai dengan menggambar pohon-pohon terlebih dahulu. Kita buat pohon dengan bentuk pada umumnya yaitu yang berbatang. Kita juga membuat tanaman berbunga yang hidup di bebatuan. Buat bunga dengan bentuk lonjong.

Buat garis pembatas. Di bagian tengah garis buat gambar jalanan. Caranya, buat garis melengkung berjejeran dari menyempit di atas hingga melebar ke bawah.

Di atas garis buat gambar gunung. Caranya, buat bentuk gunung dengan garis miring seperti bentuk segitiga, tetapi dengan pucuk landai. Buatlah dua gunung yang berjejeran.

Yang terakhir, membuat awan. Caranya, buat garis bergelombang yang melingkar lonjong. Buatlah awan sebanyak dua di bagian samping gunung.

Kedua, pewarnaan.

Pewarnaan pertama yaitu awan. Warnai awan dengan warna biru muda di bagian pinggir-pinggirnya dan putih di bagian dalamnya. Lanjut warna biru muda ke gambar gunung. Di sisi termiring gunung, warnai dengan warna putih.

Pepohonan kita warnai dengan daun berwarna hijau tua dan hijau muda di sisi lainnya. Warnai batang dengan warna coklat. Bebatuan kita warnai dengan kombinasi warna hitam, abu-abu, dan putih. Tanaman berbunga kita warnai dengan kombinasi warna merah dan oranye. Bunga kita warnai dengan warna pink.

Jalanan kita warnai dengan perpaduan empat warna. Bagian pinggir diberi sedikit warna coklat tua. Bagian tengah diberi warna coklat muda dan kuning. Lalu di pinggirnya lagi diberi sedikit warna cream.

Selanjutnya, untuk area padang rumput kita warnai semuanya dengan warna hijau muda. Tetapi, untuk rumput yang berada di samping jalan diberi warna kuning.

Yang terakhir, yaitu membuat pelangi. Warna pertama yaitu pink, lalu biru, merah, dan kuning. Caranya, buat garis melengkung dari samping gunung hingga ke bawah menggunakan krayon pink langsung. Lakukan hal yang sama dengan warna biru, merah, dan kuning.

Nah, itu dia cara-cara menggambar pemandangan alam dan pelangi yang mudah ditiru. Mudah, bukan? Semoga bermanfaat. Salam Dizeen!