Cara Reset HP Xiaomi – Membahas tentang smartphone yang tengah berada di puncak kesuksesan satu ini memang tak ada habisnya. Tak perlu gembar-gembor beriklan di media, vendor Xiaomi sudah mampu berdiri sejajar dengan para rivalnya. Tak hanya mengandalkan banderol harga murah, desain body elegan, serta spesifikasi mumpuni, vendor yang bermarkas di Tiongkok ini juga terus melakukan inovasi. Sepanjang tahun ini saja, tercatat ada kurang lebih 10 tipe smartphone baru yang dirilis Xiaomi. Tak heran jika orang Indonesia yang mayoritas perekonomiannya menengah kebawah lebih memilih merk ini.

Reset HP XiaomiTetapi, istilah tidak ada yang sempurna nampaknya memang benar adanya. Meskipun sudah dibekali dengan spesifikasi yang cukup garang, kendala pada sistem hp Xiaomi kalian sangat mungkin bisa terjadi. Entah karena faktor penggunaan yang sudah cukup lama ataupun kurangnya kehati-hatian kalian dalam mengoperasikannya. Masalah yang paling sering dijumpai pada hp Xiaomi adalah bootlop, touchscreen tidak respon, hang, layar Blank, dan lain sebagainya. Hal-hal tersebut biasanya mengharuskan kalian mereset hp Xiaomi kalian.

Mereset hp adalah sebuah langkah untuk mengembalikan setelan perangkat Xiaomi kalian seperti semula. Secara lebih spesifik, ada dua jenis reset hp. Yang pertama adalah Soft Reset, yaitu upaya mematikan dan menghidupkan kembali perangkat tanpa mengubah sistem. Yang kedua adalah Hard Reset atau Factory Reset, yaitu langkah mengembalikan konfigurasi perangkat Xiaomi kalian ke setelan pabrik seperti saat kalian pertama membelinya. Tujuannya, untuk memulihkan hp agar dapat berfungsi secara normal.

Untuk kalian yang belum mengetahui cara Reset hp Xiaomi, tak perlu risau. Karena sesungguhnya kalian bisa melakukannya sendiri tanpa harus meminta bantuan teknisi. Untuk itu, simak langkah-langkah berikut ini:

Cara Reset HP Xiaomi Dengan Tombol
Sebelum melakukan cara Reset hp Xiaomi, usahakan baterai pada hp Xiaomi kalian terisi penuh atau minimal 50% agar proses berjalan lancar. Cara yang pertama dapat kalian ikuti langkah-langkah dibawah ini:

1. Turn off/Matikan terlebih dahulu perangkat Xiaomi Redmi kalian.
2. Kemudian, masuk ke menu recovery Xiaomi. Caranya, tekan dan tahan tombol Power + Volume UPsecara bersamaan hingga logo Mi muncul di layar. Setelah itu, kalian akan otomatis masuk ke Mi recovery.
3. pilih “Bahasa Inggris” ketika opsi bahasa muncul.
4. Setelah itu, lakukan Hard Reset (Wipe Data), dengan memilihWipe Data >> Factory Reset >> Wipe All Data,lalu konfirmasi pilihan dengan mengetukYES.
5. Tunggu proses Wipe Data) selesai. setelah proses selesai, lakukanlah Reboot pada perangkat Xiaomi. Caranya dengan kembali ke halaman utama dan pilih Reboot >> Reboot to System One (Latest) untuk mengaktifkan kembali hp Xiaomi kalian secara normal.

Cara Reset HP Xiaomi Melalui Sistem
Cara reset hp Xiaomi selanjutnya dilakukan melaui sistem perangkat Xiaomi kalian sendiri. Berikut cara-caranya:

1. Buka menuSetelan pada smartphone Xiaomi kalian.
2. Pilih Setelan Tambahan.
3. Pilih submenu Backup & Reset.
4. Kemudian pilih Factory Reset.
5. Lalu, pilih Reset Device.Ketuk pada opsi “Hapus”.
6. Biarkan proses factory reset selesai. setelah itu, perangkat Xiomi kalian akan melakukan reboot dengan sendirinya.

Cara Reset HP Xiaomi Melalui Aplikasi
Cara yang terakhir biasanya digunakan ketika perangkat mengalami bootlop berat. Berikut cara yang harus kalian ikuti:

1. Hal pertama yang harus kalian lakukan adalah mengunduh dan menginstal aplikasi MiFlashTools di komputer.
2. Unduh juga ROM Official MIUI di situs miui.com/download.html
3. Sambungkan hp xiaomi kalian ke komputer dengan menggunakan kabel USB.
4. Tekan tombol Power dan Volume bawah secara bersamaan untuk masuk ke Menu Fastboot. Tekan terus hingga hp Xiaomi kalian bergetar dan hidup baru masuk ke Manu Fastboot.
5. Setelah tampilan berubah, masuklah ke menu directory dengan cara klik System C >> Program files(x86) >> Xiaomi >> MiPhone >> Google >> Android.
6. Setelah berada di menu folder, kalian klikShift.
7. Klik kanan pada mouse kalian, setelah itu tunggu beberapa menu akan muncul dan yang harus kalian pilih adalah menu “Open CMD Administrator”. Setelah keluar halaman CMD Administrator di layar, ketiklah perintah “fastboot-w” (Tanpa tanda) dan tunggu hingga prosesnya selesai.

Itulah cara reset Hp Xiaomi paling gampang yang bisa kalian lakukan sendiri. Ada baiknya jika kalian merawat smartphone kesayangan kalian dengan baik sehingga tidak perlu melakukan reset. Selamat mencoba!