brownies panggang. ©2021 Merdeka.com/pixabay Merdeka.com – Brownies kukus jadi salah satu camilan andalan banyak keluarga di Indonesia. Rasanya yang manis dan lembut selalu jadi alasan untuk mencobanya lagi dan lagi. Ada banyak sekali toko kue yang menjual brownies kukus. Namun, karena resepnya sangat mudah siapa pun bisa membuatnya sendiri di rumah.

Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat brownies kukus relatif mudah ditemukan baik di toko bahan-bahan kue, super market, pasar tradisional maupun toko kelontongan. Kamu juga bisa membuat brownies kukus dari aneka rasa mulai dari cokelat, keju, pandan hingga rasa ubi ungu pun mulai banyak diminati.

Berikut resep brownies kukus ala rumahan yang telah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.com pada Senin, (20/09/2021).

Brownies Cokelat Lembut

brilicious.brilio.net ©2021 Merdeka.com

Bahan-bahan:

(Bahan A)
4 telur ayam
4 sdm gula pasir

(Bahan B)
10 sdm terigu
5 sdm coklat bubuk
5 sdm gula halus
1 sdm soda kue

(Bahan C)
2 sdm margarin dipanaskan
1 sachet dancow bubuk
5 sdm skm coklat
Sejumput garam
Air es

Cara membuat:

1. Panaskan air dalam panci untuk mengukus
2. Haluskan bahan A sampai berubah warna kuning pucat
3. Saring semua bahan B lalu campurkan dengan bahan A
4. Sedikit demi sedikit campurkan bahan C
5. Aduk hingga rata, untuk rasa manis bisa di sesuaikan dengan selera
6. Masukan dalam loyang. Kukus hingga matang dengan api kecil dan tutup panci dilapisi kain. Agar adonan tidak terkena air
7. Cek kematangan dengan lidi. Kalau sudah tidak lengket. Dan siap disajikan.

Brownies Kukus Keju
©iStock

Bahan-bahan:

125 gram terigu segi tiga biru
125 cokelat dark lelehkan
170 ml minyak sayuran
6 butir telur ayam
50 gram cokelat bubuk
1 sdt baking powder
2 sdm susu bubuk
1 sdt SP
50 gram keju parut

Cara membuat:

1. Kocok gula pasir, SP dengan telur sampai mengembang
2. Lelehkan cokelat dengan cara di-steam
3. Terigu, baking powder, cokelat bubuk dan susu bubuk campur rata
4. Kemudian ayak dan sisihkan
5. Campurkan terigu sedikit demi sedikit aduk rata
6. Masukkan cokelat leleh
7. Masukkan minyak sayur aduk rata
8. Siapkan loyang brownies yang dialasi dengan kertas roti atasnya
9. Siapkan pengukus dan beri air secukupnya
10. Masukkan loyang yang berisi adonan.
11. Tutup panci dengan menggunakan serbet agar air tidak menetes
12. Kukus selama menit
13. Adonan pertama kukus terlebih dahulu selama 20 menit kemudian beri selai strawbbery sampai rata
14. Lapisi dengan adonan kedua kukus 20 menit lagi sampai matang
15. Keluarkan dari loyang dan taburi dengan keju parut dengan rata

Brownies Kukus Ubi Ungu
©Shutterstock/Arrania Photography

Bahan-bahan:

125 gram terigu segi tiga biru.
125 gram ketela kukus dan haluskan.
170 ml minyak sayuran
6 butir telur ayam
1 sdt baking powder
2 sdm susu bubuk
1 sdt SP

Cara membuat:

1. Kocok gula pasir, SP dengan telur sampai mengembang
2. Terigu, baking powder, dan susu bubuk campur rata
3. Kemudian ayak dan sisihkan
4. Campurkan terigu sedikit demi sedikit aduk rata
5. Masukkan ketela ungu yang dihaluskan
6. Masukkan minyak sayur aduk rata
7. Siapkan loyang brownies yang dialasi dengan kertas roti atasnya
8. Siapkan pengukus dan beri air secukupnya
9. Masukkan loyang yang berisi adonan
10. Tutup panci dengan menngunakan serbet agar air tidak menetes
11. Kukus selama menit
12. Keluarkan dari loyang dan taburi dengan keju parut dengan rata

Brownies Kukus Rasa Kopi
©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

125 gram terigu segi tiga biru
125 cokelat dark lelehkan
170 ml minyak sayuran
6 butir telur ayam
50 gram bubuk kopi cokelat
1 sdt baking powder
2 sdm susu bubuk
1 sdt SP

Cara membuat:

1. Kocok gula pasir, SP dengan telur sampai mengembang
2. Lelehkan coklat dengan cara di-steam
3. Terigu, baking powder, kopi cokelat bubuk dan susu bubuk campur rata
4. Kemudian ayak dan sisihkan
5. Campurkan terigu sedikit demi sedikit aduk rata
6. Masukkan cokelat leleh
7. Masukkan minyak sayur aduk rata
8. Siapkan loyang brownies yang dialasi dengan kertas roti atasnya
9. Siapkan pengukus dan beri air secukupnya
10. Masukkan loyang yang berisi adonan
11. Tutup panci dengan menngunakan serbet agar air tidak menetes
12. Kukus selama menit
13. Keluarkan dari loyang dan taburi dengan keju parut dengan rata

Brownies Kukus Pandan
© Shutterstock/Ika Rahma

Bahan-bahan:

150 gram terigu segi tiga biru
Pasta pandan secukupnya
170 ml minyak sayuran
6 butir telur ayam
1 sdt baking powder
4 sdm susu bubuk
1 sdt SP
Gula halus untuk taburan secukupnya

Cara membuat:

1. Kocok gula pasir, SP dengan telur sampai mengembang
2. Terigu, baking powder, dan susu bubuk campur rata
3. Kemudian ayak dan sisihkan
4. Campurkan terigu sedikit demi sedikit aduk rata
5. Masukkan pasta pandan aduk rata
6. Masukkan minyak sayur aduk rata
7. Siapkan loyang brownies yang dialasi dengan kertas roti atasnya
8. Siapkan pengukus dan beri air secukupnya
9. Masukkan loyang yang berisi adonan
10. Tutup panci dengan menngunakan serbet agar air tidak menetes
11. Kukus selama menit
12. 12. Keluarkan dari loyang dan taburi dengan gula halus

Brownies Kukus Lapis Cokelat
©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

125 gram terigu segi tiga biru
170 ml minyak sayuran
6 butir telur ayam
50 gram coklat bubuk
1 sdt baking powder
2 sdm susu bubuk
125 cokelat dark lelehkan
2 shet susu cokelat kental mani
1 sdt SP

Cara membuat:

1. Campur dan aduk rata terigu, baking powder, coklat bubuk dan susu bubuk. Kemudian ayak dan sisihkan.
2. Lelehkan coklat dengan cara di steam.
3. Kocok gula pasir, SP dengan telur sampai mengembang.
4. Campurkan terigu sedikit demi sedikit aduk rata.
5. Masukkan cokelat leleh.
6. Masukkan minyak sayur aduk rata.
7. Siapkan loyang yang dialasi dengan kertas roti atasnya
8. Siapkan pengukus dan beri air secukupnya.
9. Masukkan loyang yang berisi adonan.
10. Tutup panci dengan menngunakan serbet agar air tidak menetes.
11. Kukus selama menit.
12. Agar menjadi berlapis bagi adonan menjadi dua.
13. Adonan pertama kukus terlebih dahulu selama 20 menit kemudian beri susu cokelat kental manis sampai rata.
14. Lapisi dengan adonan kedua kukus 20 menit lagi sampai matang.
15. Hiasi dengan coklat dark yang dilelehkan.

Brownies Milo Kukus
brilicious.brilio.net ©2021 Merdeka.com

Bahan-bahan:

6 Sdm tepung terigu
6 Sdm susu bubuk milo/cokelat bubuk
1/2 Sdt soda kue
1/2 Sdt baking powder
6 Sdm gula pasir
2 Butir telur
6 Sdm air hangat
6 Sdm air hangat
6 Sdm minyak goreng
12 Sachet susu kental manis coklat

Cara membuat:

1. Panaskan kukusan dan penutup kukusan tutupi dengan serbet biar air tidak menetes. Olesi loyang dengan mentega kemdian sisihkan. Kocok telur dan gula dengan sendok, garpu atau whisk sampai menyatu dan mengental.
2. Campur tepung terigu, soda kue, baking powder, susu milo dan cokelat bubuk. Lalu aduk sampai rata.
3. Masukkan campuran terigu yang sudah diayak ke kocokan telur. Lalu aduk sampai semuanya rata.
4. Kemudian terakhir masukkan susu kental manis, air hangat dan minyak goreng. Aduk sampai benar-benar tercampur rata.
5. Lalu masukkan adodan ke loyang, kukus selama kurang lebih 25 menit, dan ambil kembali sambil dicek.

[nof]