Setiap orang mempunyai hati dan emosi. Siapa pun bisa merasakan cinta. Ketika jatuh cinta, tentu saja mereka ingin segera mengungkapkan isi hatinya. Jika terlalu lama dipendam, bisa-bisa gebetan justru direbut orang lain. Namun, mengungkapkan cinta membutuhkan rasa percaya diri yang tinggi. Bahkan, setiap pria merasakan hal yang berbeda ketika akan mengungkapkan perasaannya.

Salah satunya pria akan merasa bingung memilih cara yang tepat untuk mengekspresikan dan menjelaskan isi hatinya. Kebanyakan pria memang ingin bersikap lebih romantis saat mengatakan cinta. Tetapi sering kali tidak tahu cara yang benar untuk melakukannya. Ada juga yang merasa minder dan takut ditolak. Nah, bagi kamu yang susah menyatakan rasa cinta pada wanita idaman, berikut ada beberapa cara sederhana untuk memenangkan hatinya.

1. Memilih waktu dan suasana bahagia yang pas
ilustrasi pasangan bertatapan (Unsplash/Ryan Jacobson)Kamu memerlukan tempat yang nyaman saat mengungkapkan cinta agar dia bisa mendengarkan perkataanmu dengan saksama. Namun, sebelum itu terjadi kamu perlu membuat suasana hatinya merasa bahagia terlebih dahulu. Misalnya mengajaknya jalan-jalan, setelah itu bawalah dia ke lokasi yang sekiranya pas untuk berbicara berdua. Kemudian, ungkapkanlah perasaanmu padanya dengan tenang. Setelah merasa bahagia, wanita idamanmu pasti akan semakin terkesima dengan keberanianmu.

2. Memeluknya
ilustrasi pasangan berpelukan (Unsplash.com/Candice Picard)Tak masalah jika kamu ingin menyatakan cinta dengan cara yang romantis. Salah satunya dengan menariknya ke pelukanmu secara perlahan, lalu dekaplah dia dengan lembut. Ketika dia berada dalam dekapanmu dan sudah merasa cukup tenang, bisikkanlah kalimat ungkapan cinta padanya, lalu pandangilah wajahnya dengan tatapan teduh.

3. Memberikan perhatian kepadanya
ilustrasi pasangan bertatapan (Unsplash.com/Cody Black) Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks
Buatlah suasana seolah-olah sangat santai seperti saat kalian sedang membicarakan topik sehari-hari. Dengan begitu, ketegangan di antara kamu dan dia dapat berkurang. Jangan lupa untuk memberikan perhatian kecil kepadanya. Misalnya menggenggam tangan, mengelus kepala, atau tersenyum padanya. Saat dia terlihat nyaman, ungkapkanlah keinginanmu untuk menjalin hubungan dengannya.

Baca Juga: 5 Alasan Mempertahankan Rasa Cinta Lebih Sulit daripada Jatuh Cinta

4. Memberikan pujian
ilustrasi pasangan wanita tersenyum (Unsplash.com/Priscilla Du Preez)Saat wanita yang kamu suka terlihat memesona, jangan ragu untuk memberikan pujian. Cara sederhana ini akan membuat kepercayaan dirinya meningkat dengan seketika. Pada saat dia merasa terharu dengan perlakuan spesial yang kamu tunjukkan, beranikanlah diri untuk mengutarakan isi hatimu padanya. Dengan membuatnya berseri-seri seperti ini, sepertinya perasaanmu akan segera terbalas.

5. Menyanyikan lagu spesial
ilustrasi pasangan bermain gitar (Unsplash.com/Taisiia Stupak)Jika kamu mempunyai kemampuan bernyanyi dan bermain gitar yang cukup baik, sebaiknya jangan sia-siakan bakatmu. Nyanyikan lagu yang paling romantis sambil menatap wajahnya. Pilihlah lagu yang liriknya bisa menggambarkan perasaanmu. Setelah selesai bernyanyi, ungkapkan perasaanmu sembari menatap kedua matanya dengan percaya diri. Ini akan membuat dia semakin jatuh cinta padamu.

Itulah lima cara untuk menyatakan cinta pada wanita idamanmu. Tak perlu ragu untuk mencoba agar kamu tahu hasilnya. Semoga berhasil, ya!

Baca Juga: 5 Hal yang Bisa Dilakukan untuk Menaikkan Lagi Kadar Cinta Pasangan

Verified Writer Keza Felice Author | Content Writer | Ghost Writer | Ig: @Keza236_queen

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.