Cara Share Screen di Zoom Melalui Ponsel Maupun PC. Pandemi yang terjadi di seluruh dunia pertengahan 2020 menjadi satu masalah besar bagi seluruh dunia, tidak terkecuali Indonesia.

Semua aspek kehidupan bahkan ikut terdampak karena pandemi covid-19. Tidak heran bila banyak kegiatan tatap muka akhirnya digantikan melalui Zoom. Hal ini jugalah yang membuat banyak orang mencari cara share screen di Zoom.

Saling share screen ini biasanya dilakukan oleh seseorang yang tengah dalam ruang diskusi. Baik untuk sekolah maupun pekerjaan. Namun, bagaimana sih cara supaya screen dapat di share ke Zoom? Berikut ulasannya:

Sekilas Tentang Aplikasi Zoom
Zoom menjadi aplikasi yang cukup populer sejak pandemi berlangsung. Namun, aplikasi ini sebenarnya telah diluncurkan sejak 2013.

Penggunaan aplikasi ini sendiri banyak dimanfaatkan untuk melakukan pertemuan secara terbuka secara online.

Mulai dari untuk kegiatan sekolah bahkan untuk meeting perusahaan pun banyak yang menggunakan aplikasi ini sejak 2020 lalu hingga sekarang. Sistemnya yang mampu dipasang perangkat apapun baik ponsel maupun PC.

Aplikasi ini bisa digunakan minimal adalah 3 orang. Menggunakan aplikasi ini juga bisa digunakan 100 orang dalam satu aplikasi Zoom untuk pengaturan basic. Bahkan Zoom juga bisa digunakan 1000 orang untuk pengaturan Zoom profesional.

Pengguna yang ingin saling share files pun juga bisa dilakukan melalui aplikasi ini. Files yang dapat saling dibagikan di Zoom ini bisa berupa dokumen maupun video.

Cara share screen di Zoom ini juga didesain untuk memudahkan proses diskusi yang dilakukan penggunanya.
Zoom Us sendiri menawarkan aplikasi ini secara gratis bagi setiap pengguna yang membutuhkan aplikasi tersebut.

Namun, bagi pengguna yang ingin menyimpan Zoom Apk di ponsel haruslah mempersiapkan ruang penyimpanan kurang lebih 150 MB supaya bisa digunakan.

Rating yang didapatkan aplikasi ini di Play Store pun untuk aplikasi ini juga memiliki nilai yang cukup memuaskan yaitu 4,3. Ulasan yang diberikan pun tentunya juga positif dari berbagai negara.

Tentunya dengan telah diluncurkannya dan telah diakui oleh berbagai pihak juga merupakan aplikasi yang aman untuk digunakan baik di ponsel maupun PC.

Seperti yang sempat dibahas bahwa Zoom menyediakan fitur share screen untuk mempermudah proses diskusi atau jalannya suatu presentasi. Share screen ini nantinya memungkinkan pengguna Zoom membagikan tampilan dalam layar baik ponsel maupun PC kepada peserta Zoom lain.

Tentunya dengan adanya fitur share screen ini pengguna Zoom juga bisa dengan lebih mudah untuk melakukan presentasi maupun diskusi melalui media lain. Apalagi fitur ini juga menyediakan fitur untuk pengguna bisa share video baik dari memori perangkat atau bahkan dari media lain seperti YouTube bahkan Soundcloud.

Hal inilah yang kemudian membuat banyak orang ingin mengetahui cara share screen di Zoom. Aplikasi Zoom sendiri juga menyediakan fitur ini supaya dapat digunakan baik pengguna Zoom melalui ponsel maupun PC.

Nah, lalu bagaimana sih cara membagikan tampilan layar di Zoom melalui dua perangkat ini? Berikut ulasannya:

1. Cara Share Screen Melalui PC

Cara share screen di Zoom yang pertama dapat dilakukan melalui PC. Nantinya pengguna Zoom dapat melakukan share screen ini pada saat pengguna menjadi host dalam diskusi yang dilakukan.

Namun, apabila pengguna bukan berperan sebagai host dalam meeting maka, pastikan bahwa pengguna telah mendapatkan izin dari host untuk membagikan layar.

Nah, untuk mengetahui lebih jelas bagaimana prosesnya maka, silahkan simak langkah berikut ini:

* Silakan buka terlebih dahulu materi yang nantinya akan dibagikan dalam Zoom
* Apabila materi sudah dipersiapkan maka, langkah berikutnya silahkan buka aplikasi Zoom melalui PC.
* Pada saat Zoom sudah terbuka maka, silahkan pilih menu share screen yang dapat ditemukan pada bagian bawah tampilan layar Zoom.
* Nantinya Zoom akan memberikan beberapa opsi yang dapat dipilih oleh pengguna untuk dibagikan.
* Silakan pilih materi yang tadi telah dipilih sebelumnya.

Apabila file sudah dipilih maka, silahkan pilih menu share yang ada pada ujung sebelah kanan pada layar Zoom.

Nantinya secara otomatis peserta Zoom lain akan dapat melihat materi yang telah dibagikan.

Apabila presentasi atas materi yang dibagikan telah selesai dilakukan maka, pengguna bisa melakukan klik stop share untuk menarik screen kembali dari ruang meeting Zoom.

2. Cara Share Screen Melalui Ponsel

Pengguna Zoom juga bisa melakukan share screen melalui ponsel apabila Zoom yang dibuka menggunakan ponsel dan bukan PC.

Nah, untuk cara share screen di Zoom melalui ponsel ini memang memiliki proses yang lebih panjang.

Namun, tentunya Zoom tetap menyediakan fitur yang simple supaya pengguna bisa menggunakan fitur share ini dengan mudah.

Lalu, bagaimana cara untuk dapat membagikan materi di Zoom melalui ponsel? Berikut ulasannya:

Sama seperti pada saat akan membagikan di PC, pengguna juga diharuskan terlebih dahulu mempersiapkan materi yang akan dibagikan di Zoom.

* Silakan buka aplikasi Zoom kemudian pilih menu share yang dapat ditemukan pada bagian bawah tampilan layar aplikasi Zoom.
* Langkah berikutnya silahkan pilih menu
* Tahap berikutnya klik menu start now, nantinya Zoom akan menampilkan materi yang telah dipilih ke seluruh peserta Zoom yang terlibat dalam
Pilih recent app pada aplikasi Zoom.

* Biasanya menu ini akan berbentuk kotak pada ponsel Android.
* Silakan klik stop share apabila proses presentasi telah selesai dilakukan.

Apabila pengguna ingin menampilkan tampilan layar lebih luas maka, silahkan klik full screen.

Nah, sedangkan untuk mengganti slide pada materi, pengguna hanya perlu mengusap layar ke sebelah kanan maupun kiri.

3. Cara Share Screen dengan Suara
Aplikasi Zoom juga memungkinkan penggunanya untuk dapat membagikan video kepada peserta Zoom yang lain dalam meeting.

Nah, lalu bagaimana cara untuk dapat share video di Zoom? Berikut langkahnya:

* Hal pertama yang perlu dilakukan adalah silakan buka terlebih dahulu aplikasi Zoom dan silakan login ke Zoom
* Silahkan pilih menu share screen yang ada pada bagian bawah tampilan layar Zoom.
* Langkah berikutnya check box share computer sound.
* Tahap berikutnya silakan pilih video yang akan dibagikan dan silakan klik
Share video ini juga bisa dilakukan baik melalui ponsel maupun di PC.

4. Cara Share Screen Media YouTube

Cara share screen di Zoom melalui media lain di Zoom pun juga telah menjadi fitur yang dipersiapkan oleh Zoom Us untuk penggunanya.

Fitur ini memungkinkan pengguna Zoom untuk dapat membagikan video dari media sosial seperti YouTube.

Tentunya dengan fitur ini, pengguna tidak perlu terlebih dahulu mengunduh video dari YouTube baru kemudian di share.

Nah, lalu bagaimana cara membagikan video di YouTube ke aplikasi Zoom? Simak ulasannya berikut:

* Silakan buka aplikasi Zoom melalui ponsel maupun PC.
* Jangan lupa untuk terlebih dahulu join ke Zoom meeting di Zoom.
* Langkah berikutnya silahkan buka video atau sound yang ingin di share melalui YouTube.
* Tahap berikutnya klik share screen hijau yang ada di bagian bawah pada tampilan layar aplikasi Zoom.
* Nantinya Zoom akan menampilkan pop up yang harus dipilih oleh pengguna.
Silakan pilih video maupun audio yang akan dibagikan.

* Tahap berikutnya silahkan klik share audio computer pada bagian bawah layar Zoom.
* Apabila ingin menghentikan share screen maka, silahkan klik stop share screen.

Cara Mengatasi Share Screen Error

Cara share screen di Zoom memang menjadi satu poin yang penting untuk diketahui pengguna Zoom baik untuk keperluan sekolah maupun keperluan meeting kantor.

Kemudahan dalam melakukan presentasi menggunakan aplikasi ini tentu bisa menjadi solusi di tengah pandemi yang mengharuskan setiap orang berada di rumah.

Namun, bagaimana bila ternyata pada saat akan share screen, layar tidak menampilkan apapun atau blank. Nah, berikut ini adalah ulasan tentang cara untuk mengatasi bila masalah seperti ini terjadi. Mari simak penjelasan lengkapnya berikut:

1. Melakukan Install Ulang
Masalah pertama yang bisa saja terjadi dan menyebabkan Zoom tidak bisa memberikan materi kepada peserta lain adalah versi Zoom yang sudah lama.

Apabila hal ini menjadi masalah utama maka, pengguna Zoom diharuskan terlebih dahulu untuk melakukan update atau install ulang Zoom menjadi versi terbaru.

Apabila Zoom versi terbaru sudah terinstall maka, silahkan coba untuk kembali melakukan share screen.

Namun, bila ternyata Zoom tetap tidak bisa share screen maka, kemungkinan perangkat memang tidak mendukung. Coba gunakan perangkat lain untuk solusi selanjutnya.

2. Error Code
Permasalah lain yang seringkali terjadi adalah error code. Biasanya error kode ini akan ditandai dengan munculnya pop up error code .

Apabila hal ini terjadi maka, melakukan install ulang Zoom adalah solusi yang bisa dilakukan. Silakan lakukan install ulang ke versi 5.1.2 untuk bisa share screen.

Apabila versi tersebut sudah berhasil diunduh dan telah terpasang ke perangkat yang akan digunakan untuk Zoom maka, silahkan buka kembali aplikasi Zoom. Silakan coba lakukan share screen kembali pada aplikasi terkait.

3. Matikan Video Call
Terjadinya error yang membuat Zoom tidak dapat share screen bisa jadi juga karena aplikasi ataupun perangkat yang tidak mendukung.

Pengguna bisa mencoba untuk mematikan video call terlebih dahulu untuk kemudian baru melakukan share screen. Hal ini bisa jadi solusi bila Zoom tidak dapat membagikan materi pada meeting.

Pengguna juga bisa terlebih dahulu melakukan share screen sebelum melakukan video call. Hal ini bisa dijadikan solusi bila memang perangkat tidak mendukung untuk melakukan share screen. Barulah kemudian setelah materi telah di share, video kembali diaktifkan.

4. Mengatasi Layar Hitam
Permasalahan yang juga seringkali terjadi pada saat share screen melalui PC adalah terjadi layar hitam. Biasanya hal ini terjadi pada pengguna yang menggunakan perangkat VGA. Apabila hal ini terjadi maka, pengguna bisa melakukan langkah berikut ini:

* Silakan buka control panel.
* Langkah berikutnya pilih Nvidia Control Panel > Manage 3D Settings.
* Apabila sudah maka, langkah berikutnya silahkan pilih aplikasi Zoom.
* Langkah berikutnya klik Add Selected Program.
* Tahap berikutnya pilih menu Integrated Graphics
* Berikutnya silahkan klik Apply.
* Apabila proses telah selesai maka, coba kembali untuk melakukan share screen.

Nah, itulah tadi cara share screen di Zoom baik melalui ponsel maupun PC serta 4 cara yang bisa dilakukan bila share screen tidak dapat dilakukan. Pastikan bahwa versi Zoom merupakan versi terbaru supaya share screen dapat dilakukan.

Baca Juga :Cara Membuat Link WhatsApp