Surat lamaran kerja merupakan jenis surat yang dibuat oleh seseorang yang sedang membutuhkan pekerjaan kepada orang atau pihak yang dapat memberikan pekerjaan atau jabatan dengan mengirimkan surat ke instansi atau perusahaan tertentu yang dituju. Berdasarkan format penulisannya, surat lamaran kerja termasuk jenis surat resmi atau surat dinas yang dikategorikan sebagai jenis surat sendiri. Bagi anda yang sedang mencari informasi tentang surat lamaran kerja, kali ini Softonic.Co.Id akan membahas secara lengkap tentang Pengertian Surat kerja dan contohnya.

Pengertian Surat Lamaran Kerja
Surat lamaran kerja adalah surat permohonan yang dibuat oleh seseorang yang membutuhkan pekerjaan lalu mengirimkan surat tersebut kepada suatu badan usaha, lembaga ataupun instansi untuk mendapatkan suatu pekerjaan atau jabatan yang sesuai dengan lowongan pekerjaan yang ditawarkan.

Surat lamaran kerja diartikan juga sebagai surat dari seseorang yang memerlukan pekerjaan kepada orang atau pejabat suatu lembaga yang dapat memberikan pekerjaan atau jabatan. Dapat diartikan juga surat lamaran pekerjaan merupakan surat dari calon karyawan kepada calon majikan yang isinya sebuah permintaan agar calon karyawan diberi pekerjaan oleh calon majikan.

Ada banyak definisi tentang surat lamaran pekerjaan. Dapat disimpulkan bahwa surat lamaran pekerjaan adalah surat yang dibuat oleh seseorang yang sedang membutuhkan pekerjaan kepada pihak tertentu seperti lembaga atau instansi perusahaan yang sedang membutuhkan pekerja.

Pada umumnya, seorang pencari kerja akan mengajukan surat lamaran kerja setelah mendapatkan informasi adanya lowongan pekerjaan yang biasanya didapatkan dari iklan di koran, internet, media massa atau informasi dari teman. Selain itu pelamar kerja juga harus mengetahui ada tidaknya sebuah lowongan pekerjaan pada instansi atau perusahaan yang dilamar.

Surat lamaran kerja dibuat dengan menggunakan bahasa yang sopan, jelas dan tidak bertele-tele. Biasanya surat lamaran kerja dibuat satu halaman kertas folio yang berisi informasi data diri dan inti mengajukan surat lamaran kerja. Hindari menulis surat lamaran kerja terlalu panjang karena membuat jenuh orang yang membacanya bahkan membuat surat lamaran anda diabaikan.

Unsur Surat Lamaran Kerja
Unsur-unsur surat lamaran pekerjaan
Dalam surat lamaran kerja terdapat beberapa materi atau unsur-unsur surat lamaran yang harus disertakan, ini bertujuan agar surat lamaran yang ditulis tidak keluar dari tujuan atau inti surat yang dibuat. Berikut ini beberapa unsur atau materi dalam pembuatan surat lamaran kerja yang perlu diketahui, yaitu:

1. Tanggal Penulisan Surat

Tanggal penulisan surat merupakan unsur pertama yang harus ada dalam penulisan surat lamaran kerja. Anda dapat menuliskan tanggal pembuatan surat lamaran di posisi kanan atas atau kiri atas kertas. Penulisan tanggal disertai dengan nama daerah tempat tinggal anda, dan tanggal pada saat anda menulis surat lamaran tersebut.

Contoh : Pringsewu, 28 April . Alamat Tujuan

Alamat tujuan berisi informasi alamat tujuan kemana surat lamaran diberikan. Misalnya anda ingin mengajukan surat lamaran kerja di perusahaan A, maka tulis alamat tujuan seperti contoh dibawah ini.

Kepada Yth:
HRD PT.sejahtera Maju Bersama
di-
Tempat

3. Salam Pembuka

Salam pembuka pada penulisan surat lamaran biasanya diisi dengan kalimat pembuka standar seperti kalimat “Dengan Hormat” atau kalimat salam. Anda juga dapat menggabungkan kalimat islami dengan kalimat standar.

Assalamualaikum wr.wb
Dengan Hormat

Namun jika surat lamaran kerja di tujukan untuk surat lamaran CPNS atau karyawan perusahaan, biasanya hanya menggunakan salam pembuka standar “Dengan Hormat” saja.

4. Isi Surat

Surat lamaran pekerjaan haruslah berisi kalimat yang dapat meyakinkan pihak perusahaan atau instansi yang dituju bahwa anda benar-benar berminat dan layak untuk mendapatkan jabatan atau posisi yang mereka tawarkan.

Pada kalimat awal, mulai tulis informasi tentang dari mana anda mendapatkan informasi lowongan kerja , lalu lanjutkan dengan menuliskan identitas diri anda seperti nama, alamat, pendidikan terakhir, email dan nomor telepon.

Setelah itu, tulis juga berkas-berkas yang anda lampirkan sebagai pelengkap surat yang dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dari pihak yang dituju. Berkas yang biasanya dilampirkan seperti, fotocopy KTP, fotocopy ijazah pendidikan terakhir, daftar wiwayat hidup, pas foto, dan sertifikat-sertifikat yang dapat menunjang anda.

5. Penutup

Dibagian penutup surat, beri kalimat penegasan kepada pihak yang dituju bahwa anda sangat berminat untuk mengisi jabatan atau posisi yang anda lamar, dan yakinkan jika anda memiliki kompetensi untuk bekerja di jabatan atau posisi tersebut.

Selalu gunakan kata dan kalimat sopan untuk menyakinkannya, dan pihak yang dituju dapat melihat kesungguhan anda sehingga anda akan mendapatkan peluang yang semakin besar untuk diterima di tempat yang anda tuju.

6. Tanda Tangan dan Nama Pelamar

Unsur terakhir pembuatan surat lamaran kerja yaitu menuliskan nama pelamar dan tanda tangan. Biasanya nama pelamar diletakkan dibagian kiri bawah surat. Anda juga dapat menuliskan gelar pendidikan dibelakang nama anda.

Jika surat lamaran kerja yang anda buat diketik menggunakan komputer, maka tanda tangan dapat dibuat dengan cara men scan tanda tangan terlebih dahulu lalu dimasukkan di dokumen tersebut.

Ciri-Ciri Surat Lamaran Kerja
Biasanya surat lamaran kerja memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

* Bentuk unik dan menarik
* Menggunakan bahasa yang menarik
* Menggambarkan kemampuan dari pelamar
* Tepat sasaran

Hal yang perlu dicantumkan pada surat lamaran kerja
* Menuliskan identifikasi diri dengan lengkap
* Menyebutkan sumber lamaran
* Menyebutkan posisi jabatan yang dikehendaki
* Menyebutkan riwayat pendidikan
* Menyebutkan kemampuan yang dimiliki
* Surat referensi

Hal yang perlu diperhatikan pada proses pembuatan surat lamaran kerja
* Surat lamaran kerja ditulis tangan menggunakan tinta bolpoin hitam diatas kertas bergaris ukuran folio. Tulisan harus jelas, tidak bertele-tele dan bersih dari coretan. Atau bisa juga dibuat menggunakan mesin komputer atau mesik tik.
* Penulis/pelamar tidak menggunakan kata ganti untuk menyebutkan dirinya sendiri, yaitu dengan menggunakan kata saya.
* Pelamar harus menyebut pipinan instansi atau lembaga yang dituju dengan sebutan Bapak/Ibu atau jika belum jelas pemimpinnya bisa menyebutkan jabatannya.

Jenis Surat Lamaran Pekerjaan
Berdasarkan jenis pembuatan, surat lamaran kerja dibedakan menjadi 2, yaitu:

* Surat lamaran kerja yang dijadikan disatukan dengan data riwayat hidup atau curriculum vitae. Jenis surat lamaran ini dibuat dengan memasukkan data riwayat hidup dalam isi surat lamaran atau disebut dengan surat lamaran kerja model gabungan.
* Surat lamaran kerja yang dipisahkan dengan data riwayat hidup atau curriculum vitae. Dalam hal ini data riwayat hidup atau curriculum vitae dibuat sebagai lampiran atau disebut dengan surat lamaran kerja model terpisah.

Dari kedua jenis tersebut, jenis model terpisah menjadi jenis surat lamaran kerja yang biasanya banyak dibuat. Dengan menggunakan model terpisah atau riwayat hidup atau curriculum vitae dijadikan sebagai lampiran, maka penulis perlu membuat dua kali surat namun model ini paling banyak digunakan karena surat menjadi tidak terlalu panjang.

Cara Membuat Surat Lamaran Pekerjaan
Surat lamaran kerja merupakan surat jenis formal menggunakan bahasa yang baik dan benar dengan bahasa formal dan tidak senonoh.

Gunakan kalimat yang singkat, jelas, padat dan tidak bertele-tele. Hal ini dikarenakan surat lamaran kerja merupakan surat yang dapat menampilkan jati diri seorang pelamar, juga terdapat beberapa instansi atau perusahaan yang tidak menyukai surat lamaran kerja dengan kata yang bertele-tele.

Sebaiknya tulis surat lamaran pekerjaan menggunakan tangan, karena penulisan secara manual lebih disukai karena tulisan tangan dapat menilai pribadi seseorang.

Perhatikan kebersihan kertas lamaran pekerjaan, hindari coretan. Jika salah menulis sebaiknya ganti dengan kertas baru.

Tulis secara jelas dan lengkap data diri dan informasi tentang diri anda. Lampirkan pula daftar riwayat hidup, fotocopy identitas dan dokumen-dokumen penunjang persyaratan seperti ijazah dan lain-lain.

Lampirkan pula sertifikat-sertifikat pendukung yang bisa menjadi nilai plus bagi diri anda.

Contoh Surat Lamaran Pekerjaan
Contoh surat lamaran kerja di Bank
[su_note note_color=”#d1dad9″ text_color=”#000000″]

Tulung Agung, 28 April Kepada Yth.
HRD Bank Mandiri kcp.Pringsewu
di Tempat

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Komarudin
Tempat & tanggal Lahir : Tulungagung, 21 Mei 1990
Alamat : Tulungagung, RT 01 RW 03 Gadingrejo
No. HP : Dengan ini mengajukan surat lamaran pekerjaan kepada Bapak/Ibu Pimpinan untuk diterima menjadi karyawan di perusahaan yang Bapak / Ibu Pimpin. Sebagai bahan pertimbangan bersama ini saya lampirkan :

Fotocopy Ijazah Terakhir
Daftar Riwayat Hidup
Fotocopy SKCK
Fotocopy KTP
Pas Foto 4×6

Demikian untuk menjadikan periksa adanya, besar harapan saya untuk dapat diterima di Perusahaan ini. Atas perhatian dan terkabulnya permohonan ini saya ucapkan Terima kasih.

Hormat saya,

Komarudin [/su_note]

Contoh Surat Lamaran Kerja di Perusahaan
[su_note note_color=”#d1dad9″ text_color=”#000000″]

Tulung Agung, 28 April Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada Yth,
Manajer HRD
PT. Sukses Bersama
Jl. Kesehatan no.51
Kota Bandar Lampung

Dengan hormat,

Sesuai dengan iklan lowongan kerja pada situs softonic.co.id tanggal 15 April 2020. Saya mengajukan diri untuk bergabung di PT. Sukses Bersama sebagai Akutansi. Adapun data diri saya sebagai berikut:

Nama : Komarudin
Tempat, Tanggal Lahir : Tulungagung, 21 Mei 1990
Umur : 30 tahun
Pendidikan Terakhir : Pendidikan Akuntansi
Alamat : Tulungagung, RT 01 RW 03 Gadingrejo
Telepon : E-mail :

Saya memiliki kondisi kesehatan yang baik dari segi jasmani dan juga rohani, saya bisa berbahasa inggris secara lisan dan tulisan. Lulus dengan predikat terbaik dari jurusan akutansi di universitas abcd. Saya biasa bekerja dengan menggunakan komputer, seperti MS Office, Surat menyurat dalam bahasa indonesia dan inggris, dan saya juga terbiasa bekerja dengan internet.

Saat ini saya masih bekerja sebagai staaf akutansi di PT. Asal Sukses, Saya terbiasa bekerja dengan tim dan juga saya sangat bisa diandalkan bekerja secara mandiri.

Sebagai bahan pertimbangan, berikut saya lampirkan :

1. Daftar riwayat hidup
2. Fotocopy Ijazah dan transkrip nilai.
3. Fotocopy sertifikat kursus/pelatihan.
4. Pas Foto terbaru.

Saya sangat berharap Bapak/Ibu bersedia memberi saya kesempatan melanjutkan ketahap selanjutnya, agar saya bisa menjelaskan tentang potensi yang saya miliki.

Demikian surat lamaran kerja saya buat dengan sebenarnya, Terimakasih atas perharian Bapak/Ibu.

Hormat Saya,

Komarudin

[/su_note]

Contoh Surat Lamaran Kerja Guru
[su_note note_color=”#d1dad9″ text_color=”#000000″]

Gadingrejo, 29 April Perihal : Lamaran pekerjaan

Yth.
Kepala SMA Negeri 1 Gadingrejo
Di Tempat

Dengan hormat,

Dengan ini saya yang mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi seorang guru di sekolah SMA Negeri 1 Gadingrejo. Perkenankanlah, data diri singkat saya :

Nama : Salahudin Merry
Tempat dan Tanggal Lahir : Gadingrejo , 15 September 1990
Jenis Kelamin : Laki – laki
Agama : Islam
Pendidikan Terakhir : S2
Alamat : Jl. Ahmad Yani no.12 Gadingrejo
No HP : Seperti keterangan yang saya tulis diatas, saya memiliki motivasi untuk menjadi seorang guru di SMA Negeri 1 Gadingrejo yang Bapak/Ibu pimpin sekarang ini.

Untuk pertimbangan saya lampirkan :

1. Daftar Riwayat Hidup
2. Foto copy ijazah S2 telah dilegalisir
3. Foto copy transkrip nilai
4. Foto copy sertifikat kursus
5. Pas photo 4 x6 yang terbaru
6. Foto copy piagam penghargaan

Demikianlah surat ini saya buat, terima kasih atas kesempatan dan perhatiannya.

Hormat Saya

Salahudin Merry [/su_note]

Itulah Surat Lamaran Kerja – Pengertian, Cara Membuat Surat Lamaran Kerja dan Contohnya yang dapat anda jadikan sumber referensi. Semoga informasi yang diberikan bermanfaat.